BOLASPORT.COM - Kemenangan comeback Venezia atas Udinese didedikasikan dan menjadi persembahan spesial bagi Jay Idzes yang absen dalam laga tersebut.
Jay Idzes dipastikan absen membela Venezia saat menghadapi Udinese pada pekan ke-10 Liga Italia 2024-2025.
Absennya Jay Idzes dikarenakan alasan keluarga.
Padahal Idzes merupakan salah satu bek andalan Venezia dalam formasi tiga bek sejajar racikan Eusebio Di Francesco.
Tercatat sudah 8 pertandingan yang dilahap Idzes di Liga Italia musim ini.
Semuanya bahkan dilaluinya dengan status sebagai starter.
Meskipun kehilangan Idzes, Venezia harus bersusah payah untuk meraup tripoin.
Baca Juga: Pep Guardiola Belum Pernah Segawat Ini, Manchester City Hanya Punya 13 Pemain
Berlaga di Stadion Pier Luigi Penzo, Rabu (30/10/2024) atau Kamis dini hari WIB, I Lagunari sukses mencatatkan kemenangan comeback epic atas Udinese.
Sejatinya Venezia sempat tertinggal 0-2 oleh tamunya dalam kurun waktu kurang dari 30 menit.
Udinese membuka skor saat laga berjalan 19 menit melalui Sandi Lovric.
Gawang Venezia kemudian bobol lagi enam menit berselang usai Iker Bravo mencatatkan namanya di papan skor dan membuat timnya unggul 2-0.
Namun, empat menit sebelum turun minum, Venezia sempat menipiskan jarak via penalti Joel Pohjanpalo.
Di babak kedua, kebangkitan epik dilakukan oleh I Lagunari.
Dua gol tambahan berhasil disarangkan ke gawang tamunya.
Hans Nicolussi Caviglia menyamakan skor 2-2 lewat golnya di menit ke-56.
Penalti kedua yang dilesakkan Pohjanpalo pada menit ke-86 akhirnya memastikan kemenangan 3-2 Venezia atas Udinese.
Kemenangan heorik pasukan Eusebio Di Francesco tersebut disyukuri oleh Pohjanpalo.
Sang kapten tidak lupa akan sosok Jay Idzes yang absen dalam laga kali ini.
Baginya, kemenangan atas Venezia didedikasikan untuk kapten Timnas Indonesia tersebut.
"Lebih dari sekedar dedikasi, ini adalah satu pertandingan penting tetapi dengan masih banyaknya pertandingan yang harus dimainkan," ucap Pohjanpalo, dikutip BolaSport.com dari Tutto Venezia Sport.
"Yang dapat kami lakukan adalah terus bekerja dengan mengambil inspirasi dari pertandingan ini."
Baca Juga: AS Roma Mau Pecat Pelatih Lagi, Ivan Juric Sudah Dapat Ultimatum
"Bagi Idzes, keluarga adalah yang utama, sepak bola adalah sebuah olahraga, ini adalah pekerjaan kami."
"Namun, keluarga adalah yang utama, kami semua sangat dekat dengannya dan kami berharap dia ada bersama kami hari ini," tuturnya menambahkan.
Kemenangan atas Udinese menjadi kemenangan kedua yang dipetik oleh Venezia di Liga Italia musim ini.
Torehan tripoin di kandang sendiri membuat mereka naik ke posisi 18 klasemen sementara Liga Italia dengan 8 poin.
Tim promosi tersebut masih berkutat di zona degradasi.
Pada pekan selanjutnya atau giornata ke-11, Venezia akan menghadapi tantangan berat karena bakal melawan Inter Milan.
Duel bakal tersaji di Giuseppe Meazza, Minggu (3/11/2024) atau Senin pukul 02.45 WIB.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Tutto Venezia Sport |
Komentar