BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, angkat bicara perihal kabar ada sekitar 2000 warga Korea Selatan yang akan datang langsung mendukung tim Merah Putih melawan Jepang.
Juru taktik berusia 54 tahun itu sangat senang mendengar kabar tersebut.
Sebelumnya kabar kehadiran ribuan warga Korea Selatan dalam laga nanti diberitakan oleh salah satu media Korea Selatan.
Shin Tae-yong pun menilai ini akan menjadi nilai positif untuk timnas Indonesia.
Timnas Indonesia dijadwalkan akan melawan Jepang pada laga kelima Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Duel tersebut digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (15/11/2024).
Shin Tae-yong sebenarnya sudah tahu bahwa warga Korea Selatan yang tinggal di Indonesia sangat banyak.
Namun, baru kali ini ia mendengar warga Korea Selatan ingin datang langsung ke SUGBK mendukung timnas Indonesia.
"Ya ada orang Korea Selatan yang tinggal di sini."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar