Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Helm Terpelintir Ban dan Kaki Terlindas, Jack Miller Cuma Bisa Bersyukur Selamat dari Musibah Lap Pertama MotoGP Malaysia 2024

By Nestri Y - Senin, 4 November 2024 | 18:50 WIB
Kekacauan pada lap pertama yang melibatkan Brad Binder (kiri), Fabio Quartararo (tengah), dan Jack Miller (tertutup motor) pada balapan MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (3/11/2024).
MOTOGP.COM
Kekacauan pada lap pertama yang melibatkan Brad Binder (kiri), Fabio Quartararo (tengah), dan Jack Miller (tertutup motor) pada balapan MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (3/11/2024).

BOLASPORT.COM - Pembalap Red Bull KTM, Jack Miller, mengabarkan kondisinya setelah terlibat kecelakaan horor pada lap pembuka MotoGP Malaysia 2024.

Start balapan MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada Minggu (3/11/2024) harus diulang dan durasinya dikurang karena insiden mengerikan.

Kecelakaan yang terjadi di Tikungan 2 setelah start yang pertama menciptakan suasana yang begitu semrawut.

Tiga pembalap terjatuh dari motornya dengan salah satu di antara mereka sempat terjepit celah antara ban dan jok motor lawan.

Sosok yang posisinya paling ngeri dalam kecelakaan tersebut adalah Jack Miller.

Miller terjatuh hingga kepalanya menghantam ban belakang motor Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Rekan setim Thriller Miller, Brad Binder (Red Bull KTM), juga ikut terjatuh karena terkena motornya sehingga situasi makin chaos.

Baca Juga: Bastianini Setengah Hati Mau Jadi Sekutu Francesco Bagnaia di Seri Pamungkas

Derita Miller tidak hanya karena membentur ban El Diablo. Diketahui kakinya juga terlindas ban motor Joan Mir (Repsol Honda).

Suasana yang begitu mengerikan itu sempat membuat semua pihak harap-harap cemas.

Miller sempat mendapatkan perawatan di tengah lintasan sehingga kondisinya tidak diketahui kecuali hanya dinyatakan sadar.

Setelah para pembalap meminta balapan dihentikan, ambulans dan tim medis segera merapat untuk memberikan pertolongan.

Pembalap asal Australia itu segera dilarikan ke ruang medis untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Dari semua pemeriksaan yang telah dijalaninya, Miller akhirnya memberikan kabar melegakan.

Dia selamat dari kecelakaan horor itu tanpa cedera serius. Hanya saja, bagian kaki yang terlindas motor Mir, mengalami memar.

"Beruntung bisa selamat dari (insiden seperti itu) hari ini ," kata Miller dalam unggahan Instagram Story di akun jackmilleraus.

"Terima kasih semuanya atas pesan-pesan baiknya. Terima kasih kepada Alpinestars karena telah menjaga saya tetap aman," tambahnya.

Alpinestars merupakan merek perlengkapan berkendara yang menjadi sponsor Miller baik dari helm, sarung tangan, baju balap, hingga sepatu.

Dalam foto yang diunggah Miller tersebut, terlihat helmnya terputar ke posisi yang tidak wajar karena menghantam ban belakang motor Quartararo.

Meski tidak mengalami cedera serius, Miller diketahui sempat pingsan.

Hal itu seperti dikatakan komentator TNT Sports, Neil Hodgson, yang sempat berbicara dengan sang pembalap sekembalinya dari ruang medis.

"Saya melihat Jack. Dia berjalan di paddock bersama istrinya. Saya memberitahunya bahwa dia membuat kita semua khawatir," kata Hodgson, dilansir dari Crash.net.

"Dan dia menjawab tidak apa-apa, hanya tidur sebentar. Itulah masalahnya, jelas dia mengalami sedikit gegar otak."

"Namun, dia terlihat baik-baik saja, cukup bahagia, sungguh."

Sementara itu, kecelakaan antara Miller-Binder-Quartararo sempat diperdebatkan apakah perlu diinvestigasi oleh para Steward atau tidak.

Pada akhirnya, Steward menyatakan bahwa para pembalap yang terlibat kecelakaan tidak ada yang dijatuhi hukuman.

Insiden tersebut dianggap murni sebagai racing incident, kecelakaan yang terjadi karena akibat dari persaingan.

Manajer Red Bull KTM, Francesco Guidotti, menganggap kecelakaan yang dialami Miller menjadi pengingat bahwa MotoGP pada dasarnya berbahaya dan bisa mengancam jiwa.

"(Jadi) sebuah pengingat akan risiko yang dihadapi para pembalap setiap kali mereka berbaris di grid," ucap Guidotti.

Baca Juga: Quartararo Ungkap Ngerinya Situasi Jack Miller Saat Kekacauan Lap Pertama MotoGP Malaysia 2024

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

RESMI - Pep Guardiola Teken Kontrak Baru di Man City, Kesetiaan Lebih dari 1 Dekade

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X