BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung, Marc Klok, tak bisa menyembunyikan kekecewaannya atas hasil seri melawan Semen Padang.
Duel antara Persib vs Semen Padang terlaksana di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat (1/11/2024).
Sebelum laga, Persib diprediksi bakal meraih kemenangan mudah.
Ada beberapa alasan yang mendasari hal tersebut.
Pertama adalah posisi kedua tim di klasemen.
Persib kini bertengger di papan atas klasemen sedangkan Semen Padang tercecer di posisi dasar.
Kedua adalah rekam jejak kedua tim.
Persib meraih dua kemenangan beruntun sebelum bertemu Semen Padang.
Di sisi lain, Semen Padang gagal meraih kemenangan dalam enam laga terakhir.
Bahkan Semen Padang sebelumnya sempat dihancurkan Dewa United dengan skor telak 1-8.
Persib sendiri sejatinya memulai laga melawan Semen Padang dengan cukup bagus.
Persib sudah unggul ketika pertandingan baru berjalan tiga menit melaui gol Ciro Alves.
Namun, Maung Bandung terlihat kesulitan untuk mencari gol tambahan.
Semen Padang justru yang berhasil menyamakan kedudukan melalui gol G Pagamo pada menit ke-52.
Skor akhir 1-1 menutup duel Persib vs Semen Padang.
Belum lama ini, Marc Klok kembali menyinggung soal hasil laga tersebut.
Menurutnya, pertahanan Semen Padang sulit ditembus karena menggunakan taktik parkir bus.
Baca Juga: Kritik Keras Naturalisasi, Anggota Komisi X DPR RI Tegaskan Indonesia Tak Miskin Atlet
"Itu taktik parkir bus."
"Mungkin baru buat kita juga mereka punya 11 pemain di belakang susah cari celah dekat gawang mereka."
"Ada banyak peluang yang harusnya kita selesaikan."
"Kalau 2-0 pertandingan sudah selesai, kalau 1-0 satu serangan balik 1-1, sangat sayang buat kita tapi kita harus belajar dari itu," kata Marc Klok, dilansir BolaSport.com dari laman resmi liga.
Sementara itu, Persib bakal melawan Lion City Sailor pada Kamis (7/11/2024).
Ini merupakan matchday keempat Grup F AFC Champions League Two (ACL 2) 2024/2025.
Marc Klok meminta Persib segera bangkit dan bisa meraih kemenangan dari tim asal Singapura tersebut.
"Saya merasa hasil itu (1-1 melawan Semen Padang) seperti kalah, masih imbang tapi game seperti inni harusnya bisa kita menangkan."
"Tapi kita harus move on."
"Selanjutnya lawan wakil Singapura kita butuh kemenangan di sana, sekarang fokus ke sana," ucap Marc Klok.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | ligaindonesiabaru.com |
Komentar