BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, akhirnya berhasil memenangkan laga pada babak pertama Korea Masters 2024.
Sabar/Reza sukses mengatasi perlawanan alot wakil Taiwan, Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh
Tampil di Iksan Gymnasium, Korea Selatan, Selasa (5/11/2024) Sabar/Reza harus bersusah payah sampai gim ketiga untuk menang dengan skor 21-18, 10-21, 21-19.
Jalannya Pertandingan
Dua kesalahan Sabar/Reza di awal laga yang gagal mengembalikan bola menghasilkan keunggulan dua poin untuk lawan.
Pasangan Taiwan tampil solid pada awal-awal hingga mereka masih mampu menggunguli Sabar/Reza dengan skor 7-4.
Sabar/Reza terus berusaha menyamakan kedudukan, tetapi selalu digagalkan oleh lawan atau kesalahan mereka sendiri.
Hingga akhirnya Sabar/Reza mampu mengejar ketertinggalan dan berbalik memimpin pada skor 9-8.
Lawan sempat menyamakan skor lagi menjadi 9-9 dan 10-10, tetapi Sabar/Reza yang terus melancarkan serangan justru kembali berbalik tertinggal dengan skor 10-11 pada interval.
Selepas jeda, ganda Taiwan bahkan mampu menambah keunggulan mereka hingga pertengahan laga dengan skor 15-12.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar