BOLASPORT.COM - Anggota Komisi X DPR RI, Anita Jacoba Gah ditegur partai yang mengusungnya, Partai Demokrat usai memberikan kritik keras untuk naturalisasi yang dilakukan timnas Indonesia.
Anita Jacoba Gah sebelumnya memberikan kritik keras kepada naturalisasi yang dilakukan timnas Indonesia.
Hal ini ia utarakan saat Raker Komisi X DPR RI untuk proses naturalisasi Kevin Diks, Noa Leatomu dan Estella Loupatty pada Senin (4/11/2024).
Anita merasa PSSI terus-terusan melakukan proses naturalisasi untuk timnas Indonesia.
Padahal menurutnya, Indonesia tidak kekurangan atlet sehingga tak perlu mengambil dari luar negeri.
“Kami berharap sebagai rakyat Indonesia, sebagai wakil seluruh rakyat Indonesia, saya berharap bahwa semoga ini yang terakhir,” ujar Anita Jacoba Gah.
“Karena kita tidak miskin atlet."
“Siapa bilang kita miskin, kita banyak atlet, kenapa kita harus ambil dari luar terus?”
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com, TikTok |
Komentar