Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil ASEAN Futsal Championship 2024 - Resmi Jadi Juara Grup B, Timnas Indonesia Tunggu Thailand atau Vietnam di Semifinal

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 6 November 2024 | 14:42 WIB
Selebrasi Rio Pangestu usai membuka keunggulan Timnas Indonesia atas Myanmar pada laga ketiga ASEAN Futsal Championship 2024 di Terminal 21, Korat, Rabu (6/11/2024)
FFI
Selebrasi Rio Pangestu usai membuka keunggulan Timnas Indonesia atas Myanmar pada laga ketiga ASEAN Futsal Championship 2024 di Terminal 21, Korat, Rabu (6/11/2024)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia memastikan satu tiket ke babak semifinal sebagai Juara Grup B ASEAN Futsal Championship 2024 usai mengalahkan Myanmar di laga pamungkas fase grup di Terminal 21, Korat, Rabu (6/11/2024) malam WIB.

Meski sudah mengantongi tiket ke semifinal, Timnas Indonesia tetap tampil agresif sejak awal.

Evan Soumilena mendapatkan dua peluang emas saat laga belum genap semenit, sayang tembakannya masih bisa ditepis oleh penjaga gawang Myanmar.

Upaya berikutnya datang dari Romi Humandri semenit kemudian, tapi kiper Myanmar berhasil menepis tembakan tersebut.

Myanmar pun membuat barikade berlapis yang membuat tim asuhan Hector Souto kesulitan membuat peluang.

Rio Pangestu akhirnya berhasil membuka keunggulan Skuad Garuda pada menit ke-14 melalui cara yang spektakuler.

Tembakan Rio dari setengah lapangan berhasil menjebol gawang Myanmar yang dikawal oleh Mai Soe Myat Htwe.

Tertinggal satu gol belum membuat Myanmar keluar menyerang.

Baca Juga: Bek Jepang Akui Khawatir Jelang Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia pun terus menguasai pertandingan dan menciptakan banyak peluang dari jarak jauh.

Sayang, tidak ada peluang yang berbuah gol tambahan bagi Timnas Indonesia.

Skor 1-0 jadi hasil akhir babak pertama.

Babak Kedua

Timnas Indonesia menambah intensitas serangan.

Tak butuh waktu lama, Skuad Garuda berhasil menambah keunggulan melalui sontekan Wendy Brian.

Evan Soumilena yang melihat Wendy Brian tak terkawal sukses memberi umpan mendatar dan bisa dimanfaatkan Wendy jadi gol kedua.

Timnas Indonesia kembali menambah keunggulan dari eksekusi tembakan bebas Samuel Eko pada menit ketiga babak kedua.

Skor bertambah jadi 3-0 untuk Skuad Garuda.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Buat Kemajuan di Liga Inggris, Begini Kata Pelatih Oxford United soal Perubahan di Tim Usai Kalahkan Hull City

Myanmar tak mau menyerah usai tertinggal satu gol.

Dua menit usai tertinggal tiga gol, Myanmar berhasil memperkecil ketertinggalan.

Berawal dari sepakan jarak jauh Myo Thet Kyaw, bola yang sempat membentuk tiang gawang kembali mengenai Muhammad Nayaruddin dan berbalik masuk ke gawang sendiri. Skor jadi 3-1.

Tim asuhan Hector Souto langsung kembali menambah keunggulan sore ini melalui tembakan keras Firman Adriansyah pada menit ke-10 babak kedua. Skor jadi 4-1.

Romi Humandri tak ketinggalan menambah pesta gol Timnas Indonesia usai mencetak gol kelima pada enam menit sebelum laga berakhir.

Skor tersebut tidak berubah sampai akhir. Timnas Indonesia memastikan diri jadi juara Grup B.

Kini, tim asuhan Hector Souto tinggal menunggu hasil antara Thailand vs Vietnam sebagai lawan di babak semifinal.

FT: Timnas Indonesia 5-1 Myanmar
Gol: Rio Pangestu 14', Wendy Brian 22', Samuel Eko 24', Firman Adriansyah 30', Romi Humandri 34' - Muhammad Nayaruddin (GBD) 26'

Susunan Pemain:

Timnas Indonesia: 1-Muhammad Nayaruddin (PG), 8-Ardiansyah Nur, 10-Evan Soumilena, 13-Wendy Brian, 14-Romi Humandri

Pelatih: 2-Ahmad Habibie (PG), 3-Rizki Xavier, 4-Mochammad Rachmatullah, 5-Israr Megantara, 6-Samuel Eko, 7-Firman Adriansyah, 9-Rio Pangestu, 11-Muhammad Syaifullah, 12-Guntur Sulistyo

Pelatih: Hector Souto

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Gelagat Jemawa Marc Marquez Dibeberkan Tumbal Sendiri, MotoGP 2025 Lebih Mudah dengan Motor Baru Ducati

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X