Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masih Muda dan Tajam, Striker Berdarah Brasil Ingin Bela Timnas Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 7 November 2024 | 12:30 WIB
Penyerang Borneo FC, Leo Gaucho.
INSTAGRAM/@LEOGAUCHO09
Penyerang Borneo FC, Leo Gaucho.

BOLASPORT.COM - Penyerang Borneo FC, Leo Gaucho, bersedia bermain untuk timnas Indonesia.

Leo menjadi rekrutan teranyar Borneo untuk Liga 1 2024/2025 setelah didatangkan dari Valmiera FC.

Dia tidak butuh waktu lama saat ini sukses menciptakan enam gol dari 10 pertandingan.

Dengan bekal tersebut dia saat ini bersaing dengan Dalberto Luan Belo di tangga top skorer dengan sama-sama mengoleksi enam gol.

Baca Juga: Comeback Justin Hubner ke Lapangan, Bikin Umpan Kunci untuk Bawa Wolves U-21 Menang atas Oldham Sebelum Gabung Timnas Indonesia

Menariknya, Leo Gaucho tidak menutup kemungkinan untuk membela timnas Indonesia di masa depan.

Masih berusia 23 tahun, dia ingin berkarier lama di Indonesia.

Demi mendapatkan paspor Indonesia, dia harus setidaknya lima tahun berada di Indonesia untuk mencapai syarat tersebut.

Menurutnya, hal tersebut bukan hal yang mustahil karena dia cukup nyaman di sini.

"Aku mau, jika Indonesia ingin menjadikanku pemain naturalisasi bagiku itu sangat mungkin karena aku sangat suka di sini."

"Bagiku adalah satu kemungkinan besar untuk menjadi pemain naturalisasi dan bermain untuk negara yang besar ini."

"Aku sangat menyukai itu," kata Leo Gaucho dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube Transfermarkt Indonesia.

Baca Juga: Media Jepang Soroti Manuver Timnas Indonesia, Samurai Biru Wajib Waspada

Pemain kelahiran Brasil ini menambahkan, bahwa merupakan sebuah kebanggan bisa mewakili Indonesia.

Apalagi, skuad Garuda saat ini dalam performa yang baik dan memiliki suporter yang fanatik.

"Bagiku ini adalah kesempatan besar untuk menunjukkan pekerjaanku untuk negara yang luar biasa," lanjutnya.

Baca Juga: Pratama Arhan Tebar Kode Punya Klub Baru Saat Suwon FC Melepasnya ke Timnas Indonesia, Mertua Calling Dikorek Lagi

Gaucho menambahkan, atmosfer sepak bola Indonesia cukup spesial.

Hal ini yang membuat dia mencintai pekerjaannya di Indonesia.

Menurutnya, itu adalah alasan tepat bagi pemain sepak bola bertahan di satu negara.

Dia juga belum memiliki pemikiran untuk meninggalkan Indonesia saat ini.

"Aku suka di sini, aku suka atmosfer yang ada di sini."

"Aku suka dan bagus untuk sepak bola, sepak bola membutuhkan ini."

"Tidak hanya di sini tapi juga di negara lain karena atmosfer di sini sangat bagus, sangat positif."

"Untuk sepak bola di negara ini, aku sangat menyukainya," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza
Sumber : Youtube
REKOMENDASI HARI INI

Korea Masters 2024 - Sudah Pijak Perempat Final, Dejan/Gloria Santai Tuju BWF World Tour Finals

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X