Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketum PSSI Erick Thohir Ungkap Progres Naturalisasi Kevin Diks, Bisa Main Lawan Jepang?

By Wila Wildayanti - Jumat, 8 November 2024 | 18:00 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan progres naturalisasi Kevin Diks.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan progres naturalisasi Kevin Diks.

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan progres naturalisasi calon pemain Timnas Indonesia Kevin Diks, masih belum bisa dipastikan main lawan Jepang.

Seperti diketahui, Kevin Diks telah diproses naturalisasinya dan direncanakan menjalani sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Pemain Copenhegan tersebut akan menjalani sumpah menjadi WNI di Denmark, hari ini Jumat (8/11/2024) setelah surat Keputusan Presiden keluar.

Saat naturalisasi Kevin Diks masih dalam proses ini, Timnas Indonesia pun dijadwalkan akan menghadapi laga penting.

Baca Juga: Shin Tae-yong Indikasikan Sisakan Tempat untuk Kevin Diks di Timnas Indonesia, Pernah Lakukan Hal Serupa 5 Bulan Lalu

Tim Merah Putih dijadwalkan menghadpai laga penting menjamu Jepang (15 November) dan Jepang (19 November 2024).

Dalam laga ini, skuad Garuda akan menjamu Jepang dan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Skuad Garuda dalam laga ini diharapkan bisa mencuri poin, karena saat ini mereka dalam situasi sulit.

Timnas Indonesia saat ini menempati posisi kelima klasemen Grup C dengan mengemas tiga poin dari empat laga yang dilakoninya.

Sementara mereka ditargetkan untuk bisa finis di posisi empat besar agar bisa menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Untuk itu, pertandingan melawan Jepang dan Arab Saudi ini jadi laga penting dan diharapkan bisa meraih hasil terbaik nantinya.

Baca Juga: Media Jepang Soroti Manuver Timnas Indonesia, Samurai Biru Wajib Waspada

Jelang laga ini, Erick Thohir mengungkapkan Timnas Indonesia bakal bisa mendapatkan kekuatan tambahan.

Erick Thohir menyiratkan Kevin Diks berpeluang membela Timnas Indonesia dalam laga lanjutan putaran ketiga ini.

Terkait peluang pemain berusia 28 tahun tersebut bermain melawan Jepang.

Erick Thohir mengatakan bahwa PSSI mengusahakan yang terbaik agar pemain Copenhagen tersebut bisa bermain lawan Jepang nantinya.

“Apakah Kevin Diks bisa bermain melawan Jepang? Kita sedang urus administrasinya,” ujar Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com, di SUGBK, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2024).

“Kita tunggu angkat sumpahnya, rencana mungkin hari ini.

“Karena kemarin suratnya sudah keluar, Keppres dari Presidennya.

Baca Juga: Kevin Diks Selangkah Lagi Perkuat Timnas Indonesia, Posisi Rizky Ridho Paling Terancam

“Jadi kita sedang coba melakukan percepatan, untuk mempertebal lagi tim nasional kita.”

Lebih lanjut pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut mengatakan apabila tak terkejar nantinya, Kevin Diks ditargetkan bisa membela Timnas Indonesia melawan Arab Saudi pada 19 November mendatang.

Tentu saja ini karena akan lebih banyak waktu buat mengurus administrasi Kevin Diks.

Walaupun PSSI tetap mengusahakan agar sang pemain bisa segera membela skuad Garuda nantinya.

Hal ini karena satu pemain yakni Mees Hilgers dipastikan saat ini mengalami cedera hamstring.

Baca Juga: Kevin Diks Mulus, PSSI Proses Naturalisasi Pemain Berposisi Striker

Situasi ini membuat Mees Hilgers tak akan bisa memperkuat skuad Garuda.

Untuk itu, kehadirannya sangat dinantikan di laga tersebut, mengingat pasukan Garuda memang butuh kekuatan tambahan.

Ini karena memang ada beberapa pemain yang mengalami cedera salah satunya Mees Hilgers yang cedera saat memperkuat FC Twente pada 2 November lalu.

“Tentu dengan cederanya beberapa pemain, (seperti) Mees Hilgers yang kemarin di pertandingan terakhir (bersama Twente) ada hamstring, sepertinya (dia) tidak akan memperkuat (timnas),” kata Erick Thohir.

“Kedatangan Kevin Diks untuk pertandingan melawan Saudi sangat dibutuhkan," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Respons Ketum PSSI Erick Thohir Saat Ditanya Target Realistis Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X