BOLASPORT.COM - Real Madrid babak belur pada pertandingan terakhir di Liga Spanyol dan Liga Champions. Meski begitu, pelatih Carlo Ancelotti tetap optimistis menyapu bersih seluruh gelar musim ini.
Real Madrid tengah terpuruk setelah menelan dua kekalahan beruntun di kandang sendiri.
Real Madrid lebih dulu dipermalukan seteru abadinya, Barcelona di Liga Spanyol.
Menjamu Barcelona di Santiago Bernabeu pada jornada ke-11, Minggu (27/10/2024), Real Madrid takluk 0-4.
Los Blancos tak bisa berbuat apa-apa saat gawangnya dibobol Barcelona empat kali lewat torehan brace Robert Lewandowski, serta masing-masing satu gol dari Lamine Yamal dan Raphinha di babak kedua.
Hasil ini menyebabkan Real Madrid makin tertinggal jauh dari Barcelona di puncak klasemen.
Berada di posisi kedua, Real Madrid kini terpaut 9 poin dengan satu laga lebih sedikit dari El Barca.
Setelah itu, Real Madrid kembali dipermalukan di hadapan pendukungnya sendiri ketika menyambut AC Milan pada matchday 4 Liga Champions, Rabu (6/11/2024).
Tanda-tanda kekalahan Real Madrid sudah tampak di babak pertama ketika gawang mereka jebol lebih dulu akibat sundulan Malick Thiaw pada menit ke-12.
Baca Juga: Tanpa Sebut Lionel Messi, Monster Ciptaan Ruben Amorim Pilih Cristiano Ronaldo Jadi Pemain Terbaik
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ESPN |
Komentar