Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rafael Struick Ceritakan Awal Mula Dirinya Hijrah ke Klub Milik Orang Indonesia di Australia

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 10 November 2024 | 06:15 WIB
Rafael Struick melalukan selebrasi setelah mencetak gol untuk Brisbane Roar, Jumat (1/11/2024).
INSTAGRAM/@BRISBANEROARFC
Rafael Struick melalukan selebrasi setelah mencetak gol untuk Brisbane Roar, Jumat (1/11/2024).

BOLASPORT.COM - Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick ceritakan awal mula dirinya hijrah ke klub Liga Australia, Brisbane Roar.

Penyerang 21 tahun tersebut resmi bergabung dengan Brisbane Roar pada 16 September 2024.

Dirinya sudah tiga kali tampil di Liga Australia 2024/2025 dan mencetak satu gol.

Rafael Struick bercerita hal tersebut ke media asal Australia, SBS.

Dalam wawancara kepada SBS, Struick sudah mendapatkan tawaran untuk hijrah ke Australia sejak awal musim di Eropa.

Namun, dirinya kurang yakin dengan tawaran tersebut.

Pasalnya, Rafael Struick diberi kesempatan dua kali unjuk gigi oleh ADO Den Haag di laga resmi.

"Yah, saya sebenarnya sudah menjalin kontak dengan klub ini sejak lama," ujar Rafael Struick.

Baca Juga: Bojan Hodak Berharap PT LIB Beri Kelonggaran Usai Tiga Pemain Persib Dipanggil ke Timnas Indonesia

"Jadi, saya kurang yakin dengan tawaran tersebut."

"Pada awal musim, sebenarnya saya sudah menjalani dua pertandingan bersama ADO Den Haag," lanjutnya.

Rafael Struick berubah pikiran usai manajemen ADO Den Haag mendatangkan striker baru.

Hal tersebut membuatnya tidak berpikir panjang untuk mengambil tawaran main di Brisbane Roar.

Hal tersebut semata untuk menjamin menit main lebih banyak di klub barunya.

"Jadi, saya tidak yakin untuk pindah ke sini, lalu ADO Den Haag merekrut striker baru," ujar Struick.

"Sehingga saya tidak bisa menjamin menit bermain lebih banyak."

"Lalu saya ingin mendapatkan lebih banyak menit bermain," ujarnya.

Baca Juga: Kata Pelatih Persib Usai Tiga Pemain Mudanya Dipanggil ke Timnas Indonesia Untuk Main di ASEAN Cup 2024

Dirinya pun sangat antusias usai berkenalan dengan semua pihak di klub barunya.

Lalu, dirinya senang bisa bergabung di Brisbane Roar.

"Jadi, saya sangat antusias untuk gabung ke klub ini," ujar penyerang Timnas Indonesia tersebut.

"Lalu saya dikenalkan dengan pihak klub, pelatih, dan staf, tentunya sangat bagus."

"Lalu saya tanda tangan untuk klub ini."

"Dan hanya tinggal menanti urusan kontraknya tuntas."

"Lalu saya terbang ke Brisbane."

"Dan saya senang di sini," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : sbs.com.au
REKOMENDASI HARI INI

Ruben Amorim Isyaratkan Leny Yoro Jadi Starter di Laga Debutnya bersama Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X