BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia berpeluang ketambahan dua amunisi baru melalui jalur naturalisasi.
Sebagai informasi, timnas Indonesia baru saja memiliki anggota baru.
Pemain tersebut atas nama Kevin Diks.
Pemain berposisi sebagai bek itu resmi merampungkan proses naturalisasi pada Jumat (8/11/2024).
Menariknya, Kevin Diks menjalani pengambilan sumpah dan janji setia pewarganegaraan di Kopenhagen, Denmark.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berharap kedatangan Kevin Diks bisa semakin memperkuat pertahanan timnas Indonesia.
Terlebih sang pemain memiliki pengalaman bermain di kancah Eropa.
Timnas Indonesia sendiri memiliki jadwal berat pada bulan November ini.
Tim asuhan Shin Tae-yong nantinya harus melawan Jepang (15/11) dan Arab Saudi (19/11).
Baca Juga: Pererat Tali Silaturahmi Lewat Turnamen Tenis Meja SSC Al-Mujahidien Cup 2024
Ini merupakan laga lanjutan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
"Kedatangan Kevin Diks yang kita ketahui sangat tangguh di lini belakang FC Copenhagen, termasuk saat mampu bertarung dengan tim-tim kuat Eropa di Europa Conference League, sangat kita butuhkan."
"Tak hanya di dua laga kandang kita besok, tapi di laga-laga lain," kata Erick Thohir, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
Sementara itu, PSSI kini berpeluang kembali menaturalisasi dua pemain lagi.
Mereka adalah Tim Geypens dan Dion Markx.
Keduanya diproyeksikan memperkuat timnas U-20 Indonesia.
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri mengabarkan bahwa Tim Geypens dan Dion Markx bakan datang ke Indonesia pada tanggal 14 November mendatang.
Baca Juga: Lawan Jepang Sudah Habis, Tiket Timnas Indonesia Vs Arab Saudi Tersisa Sedikit
Sedikit informasi, Tim Geypens adalah bek yang saat ini bermain untuk klub asal Belanda, Ermen.
Dion Markx juga merupakan pemain berposisi sebagai bek dan menjadi bagian dari klub Nicmegen.
Khusus untuk Dion, sang pemain sempat mendapat panggilan timnas U-20 Indonesia ketika menjalani pemusatan latihan di Italia pada bulan Juni lalu.
"Ada dua yang sedang diproses, Dion dan Tim."
"Tanggal 14 dia datang ke Indonesia untuk tes kesehatan, mungkin interview (wawancara) dan sebagainya."
"Yang lain belum ada, hanya dua itu," kata Indra Sjafri, dilansir BolaSport.com dari antara.
Lebih lanjut, Indra Sjafri menegaskan bahwa naturalisasi dua pemain tersebut tergantung dengan keputusan PSSI.
Indra Sjafri menyadari pihaknya hanya berwenang memberi rekomendasi.
"Kalau sudah bersalaman dengan Ketum kami, itu pasti."
"Kalau belum salaman, belum pasti."
"Kami sebagai pelatih hanya memberikan rekomendasi ada dua."
"Apakah itu bisa atau tidak, nanti tergantung proses federasi kita," ucap Indra Sjafri.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Antaranews.com |
Komentar