Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Barcelona 2024 - Harus Berani Sedikit Nakal, Sifat Terlalu Baik Bagnaia Sulit Bawa Dia Kalahkan Martin

By Ardhianto Wahyu - Minggu, 10 November 2024 | 17:20 WIB
Jorge Martin (kiri) dan Francesco Bagnaia dalam konferensi pers menjelang MotoGP Malaysia 2024 di Sirkuit Sepang, Kamis (31/10/2024).
LILLIAN SUWANRUMPHA/AFP
Jorge Martin (kiri) dan Francesco Bagnaia dalam konferensi pers menjelang MotoGP Malaysia 2024 di Sirkuit Sepang, Kamis (31/10/2024).

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, bisa dibilang hanya bisa mengharapkan keberuntungan untuk membalikkan keadaan pada seri penutup MotoGP Barcelona 2024.

Ketertinggalan poin yang cukup besar dan konsistensi tingkat tinggi dari rival utamanya yaitu Jorge Martin (Prima Pramac) menjadi alasannya.

Seperti diketahui, Bagnaia tertinggal 24 poin dari Martin di puncak klasemen sementara dengan sisa maksimal 37 poin untuk diperebutkan di seri terakhir.

Untuk mewujudkan mimpi hattrick gelar, satu syaratnya adalah Bagnaia harus selalu menang dalam sprint dan balapan GP sedangkan Martin selalu berada di luar posisi enam besar.

Semuanya bisa terjadi. Meski demikian, sulit untuk berharap Martin terlempar dari posisi depan ataupun terjatuh sendiri jika melihat tren performanya musim ini.

Kecuali karena gagal finis yang mana cuma 3 kali terjadi, Martin hanya sekali finis di luar posisi 6 besar dalam 38 balapan (sprint dan GP)! Itu pun karena blunder dalam situasi flag-to-flag!

Pembalap Repsol Honda sekaligus rekan Bagnaia di VR46 Riders Academy, Luca Marini, menyebut sulit bagi sang juara bertahan untuk menjadi juara lagi musim ini.

Adik Valentino Rossi itu bahkan menilai Bagnaia mau tidak mau harus memancing Martin agar membuat kesalahan.

Baca Juga: Hafal Watak Ducati, Casey Stoner Wanti-wanti Jorge Martin Jangan Percaya Janji Bersaing Sportif

"Ini bukan momen yang mudah bagi Pecco," kata Marini, dilansir dari GPone.com.


Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : GPOne.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X