BOLASPORT.COM - Pergi ke Man United, Ruben Amorim meninggalkan Sporting CP dengan kondisi mereka menjadi satu-satunya tim yang masih sempurna di enam liga domestik teratas Eropa.
Ruben Amorim telah menjalani pertandingan terakhirnya bersama Sporting CP.
Momen tersebut terjadi pada matchweek 11 Liga Portugal ketika Sporting CP melawat ke kandang SC Braga, Minggu (10/11/2024) waktu setempat.
Hasilnya, klub berjuluk The Lions itu menang dengan skor 4-2 atas tim tuan rumah.
Kemenangan ini membuat Amorim bisa meninggalkan klub yang dilatihnya sejak 4 Maret 2020 dengan perasaan bangga.
Pasalnya, Amorim membuat Sporting CP saat ini menjadi satu-satunya tim di enam liga top Eropa dengan rekor sempurna.
Di Liga Portugal, Sporting berhasil menyapu bersih 11 pertandingan pertama dengan kemenangan.
Mereka pun bertengger di puncak klasemen dengan torehan 33 poin.
Sementara di Liga Champions, Sang Singa berada di posisi kedua klasemen dengan raihan 10 poin setelah mencatatkan tiga kemenangan dan sekali imbang dari empat pertandingan.
Adapun di Piala Portugal, Sporting-nya Amorim memetik satu kemenangan dari satu laga.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Twitter.com/StatmanDave, Transfermarkt.com |
Komentar