BOLASPORT.COM - Bek Timnas Jepang Yuto Nagatomo mengaku tak sabar ingin bertemu dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang sekaligus mantan pemilik Inter Milan.
Seperti diketahui, Yuto Nagatomo pernah sama-sama di Inter Milan.
Bek berpengalaman milik Jepang tersebut diketahui pernah bermain di klub asal Italia Inter Milan tersebut dari tahun 2011-2018.
Sementara, Erick Thohir diketahui menjadi pemilih saham mayoritas di Inter Milan.
Baca Juga: Media Jepang Soroti Latihan Samurai Biru Jelang Lawan Timnas Indonesia: Tidak Biasa!
Orang nomor satu di PSSI itu pernah mengakuisisi Inter Milan bersama Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo pada tahun 2013.
Setelah itu, Erick Thohir baru menjual sahamnya pada tahun 2019 lalu.
Dengan begitu, Yuto Nagatomo sempat terlibat dengan Erick Thohir ketika dirinya masih memperkuat tim Serie A tersebut.
Jelang menghadapi Timnas Indonesia di laga kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024).
Setelah menjalani latihan perdana di Lapangan A Komplek GBK, Senayan, Jakarta, Senin (11/11/2024), Nagatomo berbicara dengan media Indonesia.
Saat ditanya soal hubungannya dengan Erick Thohir yang sama-sama pernah berada di Inter Milan.
Baca Juga: Yuto Nagatomo Terkesan dengan Sambutan Istimewa Masyarakat Indonesia Kepada Jepang
Pemain berusia 38 tahun tersebut mengaku memang tidak sering berkomunikasi dengan Erick Thohir.
Namun, ia masih merasa memiliki kedekatan dengan pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut.
Hal ini karena Yuto Nagatomo mengaku sering melihatnya melalui media sosial.
“Saya tidak sering menghubungi dia (Erick Thohir), tetapi saya tahu tentang dia melalui Instagram,” ujar Yuto Nagatomo kepada awak media termasuk BolaSport.com di Lapangan A, Komplek GBK, Senin (11/11/2024).
“Saya melihat unggahannya, dan saya merasa kami selalu terhubung,” ucapnya.
Baca Juga: Baru Tiba, Bek Jepang Langsung Kirim Psywar ke Timnas Indonesia: Kami Tim Kuat!
Pemain FC Tokyo tersebut juga mengungkapkan sosok Erick Thohir dimatanya.
Menurutnya, Erick Thohir merupakan sosok yang ramah.
Untuk itu, ia mengaku tak sabar bisa bertemu dengan mantan pemilik tim berjuluk Nerazzuri tersebut.
“Dia adalah orang yang sangat baik sejak kami bersama di Inter Milan, dan dia adalah orang yang sangat ramah,” kata Nagatomo.
“Saya tidak sabar untuk bertemu dengannya,” jelasnya.
Baca Juga: Jelang Hadapi Timnas Indonesia, Pelatih Jepang Puji Shin Tae-yong
Tak hanya berbicara soal Erick Thohir, sang pemain juga mengungkapkan pandangannya soal Timnas Indonesia.
Hal ini karena mereka akan menghadapi tim asuhan Shin Tae-yong di kandang.
Yuto Nagatomo mengakui Timnas Indonesia saat ini mengalami perkembangan yang bagus.
Untuk itu, tim asal Negeri Sakura tersebut tak akan menganggap remeh Jay Idzes dan kawan-kawan.
“Level Timnas Indonesia tentu saja sudah berkembang, dan saya tahu ini akan jadi pertandingan yang berat,” tuturnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar