BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Jordi Amat, menyambut baik bergabungnya Kevin Diks.
Seperti yang diketahui, Kevin Diks dipastikan bisa memperkuat timnas Indonesia melawan Jepang (15/11) dan Arab Saudi (19/11).
Kepastian ini diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Kabar tersebut sejatinya cukup mengejutkan.
Pasalnya, banyak yang mengira Kevin Diks tak akan bisa memperkuat timnas Indonesia secepat itu.
Kevin Diks baru menjalani sumpah WNI pada 8 November lalu.
"Alhamdulillah Kevin Diks akhirnya dipastikan dapat bermain memperkuat timnas Indonesia saat Skuad Garuda menjamu Jepang 15 November 2024," kata Erick Thohir.
Erick Thohir lalu berharap kedatangan Kevin Diks bisa semakin memperkuat lini pertahanan timnas Indonesia.
Terlebih sang pemain memiliki pengalaman di kancah Eropa.
Baca Juga: Respons Berkelas Maarten Paes soal Emil Audero Mulyadi yang Dirumorkan Gabung Timnas Indonesia
"Harapannya tentu dengan kehadiran Kevin Diks, lini pertahanan Indonesia semakin tangguh dengan pengalamannya bermain di Liga Champions pastinya tidak diragukan lagi," ucap Erick Thohir.
Sementara itu, Jordi Amat mengaku senang dengan kehadiran Kevin Diks.
Jordi Amat menilai Kevin Diks adalah pemain yang berkualitas.
Lebih lanjut, pemain milik klub Johor Darul Takzim itu menegaskan siap memberikan sambutan hangat kepada Kevin Diks.
"Dia adalah pemain yang bagus."
"Dia akan membantu kami."
"Kami akan menyambutnya dengan baik, kami akan memperlakukannya dengan baik, memberkannya pelukan hangat, kami selalu menunggunya datang."
"Sangat senang mengetahui bahwa dia bergabung dengan tim, lebih banyak lagi yang bergabung."
"Dia pemain penting untuk Indonesia dan penting untuk performa kami," ucap Jordi Amat.
Kehadiran Kevin Diks saat ini memang sangat dibutuhkan timnas Indonesia.
Seperti yang diketahui, Shin Tae-yong baru saja kehilangan satu pemain di posisi bek yakni Mees Hilgers.
Mees Hilgers tak bisa memperkuat timnas Indonesia karena harus menjalani pemulihan cedera.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar