BOLASPORT.COM - Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho, belum lama ini dibandingkan dengan kapten skuad Garuda Jay Idzes saat melakukan akselerasi. Ia justru memberi respons kocak dengan menyinggung perbedaan lawan mereka.
Rizky Ridho memang belum lama ini melakukan penampilan luar biasa bersama Persija Jakarta.
Mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut menunjukkan penampilan apik saat Persija melawan Madura United dalam lanjutan Liga 1 2024/2025, Rabu (6/11/2024).
Dalam laga tersebut, Rizky Ridho melakukan akselerasi dari tengah lapangan.
Setelah melakukan akselerasi tersebut pemain berusia 22 tahun tersebut langsung melepaskan umpan ke Gustavo Almeida.
Akselerasi bagus yang dilakukan oleh Rizky Ridho pun langsung dimanfaatkan apik dengan Almeida dan langsung berbuah gol.
Penampilan luar biasa Rizky Ridho ini pun mengantarkan Persija Jakarta meraih kemenangan atas Madura United 4-1 dalam laga yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor tersebut.
Aksi luar biasa Rizky Ridho ini disangkutpautkan dengan bek Timnas Indonesia sekaligus kapten Jay Idzes.
Hal ini karena Jay Idzes melakukan aksi yang sama saat FC Venezia menghadapi Inter Milan.
Baca Juga: Reaksi Shin Tae-yong Usai Tonton Aksi Gemilang Rizky Ridho dan Jay Idzes di Klub
Akan tetapi, aksi Jay Idzes tersebut gagal berbuah manis, karena umpan yang ia lesatkan gagal dimanfaatkan dengan apik oleh pemain Venezia lainnya.
Oleh karena itu, Inter Milan sukses mengalahkan Venezia dengan skor tipis 1-0 dalam laga pekan ke- 11 Serie A 2024/2025, Senin (4/11/2024).
Situasi ini membuat banyak pemain pihak membandingkan Rizky Ridho dengan Jay Idzes karena akselerasinya sama.
Menurut netizen kedua bek Timnas Indonesia ini telah menunjukkan penampilan apik dan luar biasa.
Saat ditanya terkait reaksi netizen ini, pemain berusia 22 tahun tersebut dengan kocak menyatakan perbandingan lawan yang dihadapinya.
"Beda jauh mas kualitasnya, dia lawan Inter saya lawan Madura," ujar Rizky Ridho kepada awak mesia termasuk BolaSport.com, di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Selasa (12/11/2024).
Lebih lanjut, Ridho menekankam bahwa saat ini Timnas Indonesia dalam kondisi fit dan siap tempur menghadapi Jepang dan Arab Saudi.
Timnas Indonesia akan menjalani laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Skuad Garuda akan menjamu Jepang lebih dulu pada 15 November 2024, dan empat hari setelah itu kontra Arab Saudi.
"Alhamdulillah kondisi saya fit dan siap untuk bertanding," tuturnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar