Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Barcelona 2024 - Tahu Jorge Martin Akan Habis-habisan, Hati Kecil Francesco Bagnaia Cemaskan Satu Hal

By Nestri Y - Kamis, 14 November 2024 | 11:20 WIB
Francesco Bagnaia (kanan) dan Jorge Martin bersalaman setelah balapan MotoGP Malaysia 2024 di Sirkuit Sepang, Minggu (3/11/2024).
MOHD RASFAN/AFP
Francesco Bagnaia (kanan) dan Jorge Martin bersalaman setelah balapan MotoGP Malaysia 2024 di Sirkuit Sepang, Minggu (3/11/2024).

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, mencemaskan suhu dingin jelang MotoGP Barcelona 2024.

Seri final MotoGP 2024 akan bergulir pada akhir pekan ini, 15-17 Novembrr 2024 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol.

Sirkuit tersebut termasuk jenis trek yang disukai Bagnaia. 

Juara Dunia bertahan itu pun pernah menang pada musim ini ketika seri itu bergulir pada pertengahan tahun ini.

Pada seri pamungkas pengganti GP Valencia yang terpaksa dialihkan akibat bencana alam, Bagnaia masih memegang harapan tinggi.

Baca Juga: Dani Pedrosa Singgung Bantuan Ducati kepada Marc Marquez untuk Saingi Francesco Bagnaia pada MotoGP 2025

Dia tertinggal 24 poin dari Jorge Martin dalam klasemen musim ini.

Jelas tujuan utamanya pasti adalah memenangkan semua sesi, baik sprint maupun balapan utama jika ingin mempertahankan gelar juara untuk ketiga kalinya di kelas premier.

Namun, murid Valentino Rossi itu juga mewaspadai hal-hal lain yang bisa tak terduga.

Bagnaia sangat sadar bahwa Martin lebih diuntungkan karena sedang memimpin. 

Dia juga yakin lawan sengitnya dari tim satelit Ducati, Prima Pramac itu juga akan habis-habisan selelah tahun lalu gagal mengekesekusi keunggulan dengan baik.

"Ini pertama kalinya Jorge bertarung memperebutkan gelar juara di MotoGP sampai seri terakhir," kata Bagnaia dikutip Bolasport dari Paddock-GP.

"Saya tahu perasaan ini dengan baik."

"Dia akan berusaha memberikan segalanya," tandas rider lulusan VR46 Academy.

Sementara, Bagnaia berusaha menjaga kepercayaan dirinya mengingat Sirkuit Catalunya cukup cocok dengan dirinya.

Hanya saja, ada kecemasan sedikit tentang suasana di sana nanti pada akhir pekan ini.

Karena telah memasuki musim dingin di Eropa dan Spantol, suhu lintasan otomatis juga akan terpengaruh.

Suhu dingin membuat ban lebih mudah selip.

Balapan di Catalunya pada akhir tahun juga belum pernah dilakukan sebelumnya, sehingga kesalahan kecil dapat sangat berdampak.

Apalagi jika sedang menahan beban tekanan mental dalam memeprebutkan gelar.

Inilah yang sangat diwaspadao Bagnaia, meski dia sudah lebih berpengalaman sejak memenangi 2 gelar juara dunia dalam dua musim terakhir.

"Terkadang rasa gugup bisa membuat Anda lebih agresif dan membuat Anda melakukan kesalahan," ujar Pecco Bagnaia.

"Jadi, untuk saat ini, satu hal yang harus saya lakukan: terus bergerak maju, berusaha untuk menang, dan berharap."

"Kami akan mencoba. Saya tahu betapa kuatnya saya di Barcelona pada Juni lalu. Tapi kondisinya sekarang akan sulit, dingin, dan karena itu bisa mudah melakukan kesalahan," tambahnya.

Sebisa mungkin Bagnaia harus dapat mengelola tekanan, terutama saat duel sengit terjadi di dalam lintasan.

"Kami harus tetap tenang, menghindari kesalahan dan berusaha memenangkan kedua balapan. Ini adalah satu-satunya cara untuk terus memperjuangkan gelar," pungkasnya.

Baca Juga: MotoGP Barcelona 2024 - Harga Diri 3 Besar atau Kemenangan, Menanti Reaksi Marc Marquez di Sirkuit Kandang yang Tidak Disukai

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Paddock-GP.com
REKOMENDASI HARI INI

MotoGP Barcelona 2024 - Tahu Jorge Martin Akan Habis-habisan, Hati Kecil Francesco Bagnaia Cemaskan Satu Hal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X