BOLASPORT.COM - Korea Selatan kian mantap di puncak klasemen Grup B putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia setelah kembali mengukir kemenangan.
Pada matchday 5, Kamis (14/11/2024), Korea Selatan dijamu Kuwait di Kuwait City.
Tidak butuh waktu lama bagi tim asuhan Hong Myung-bo untuk membuka skor.
Di menit ke-10, sundulan Oh Se-hun membawa Korsel unggul 1-0.
Tak sampai 20 menit, Taegeuk Warriors bahkan sudah memimpin 2-0.
Son Heung-min memenangi penalti dan mengeksekusinya sendiri dengan sempurna.
Bintang Tottenham Hotspur itu mencetak gol ke-50 selama kariernya membela negara.
Son hanya membutuhkan 9 gol lagi untuk menjadi raja gol Korea Selatan sepanjang masa.
Koleksi gol pemain berusia 32 tahun itu hanya kalah dari Cha Bum-kun.
Pada selang 1972-1986, Cha membukukan 58 gol untuk Korsel.
Kuwait sempat memperkecil ketertinggalan lewat Mohammad Daham yang memanfaatkan assist Yousef Majed di menit ke-60.
Namun, Bae Jun-ho memastikan kemenangan 3-1 tim tamu pada menit ke-74.
Setelah sempat membuat awalan buruk dengan ditahan Palestina di kandang sendiri pada pertandingan pertama Grup B, Korea Selatan kini menang 4 kali berturut-turut.
Sebelum Kuwait, Taegeuk Warriors mengalahkan Oman 3-1, Yordania 2-0, dan Irak 3-2.
Pada pertandingan lain di Grup B, Oman mengalahkan Palestina 1-0 di Muscat.
Sementara itu, Irak ditahan Yordania 0-0 di kandang sendiri di Basra.
Dengan 2 rival terdekatnya hanya bermain imbang 0-0, Korsel pun semakin menjauh di puncak klasemen Grup B.
Son Heung-min dkk. kini memiliki 13 poin dari 5 pertandingan.
Di bawah mereka ada Yordania dan Irak yang sama-sama mempunyai 8 poin.
Kemudian disusul Oman (6), Kuwait (3), dan Palestina (2).
Grup B bakal melanjutkan pertandingannnya pada 19 November mendatang.
Pada matchday 6, Korea Selatan akan berkunjung ke Amman untuk menghadapi Palestina.
Oman menjamu Irak di Muscat sementara Kuwait dan Yordania bertemu di Kuwait City.
Hasil Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Kamis (14/11/2024)
- Kuwait vs Korea Selatan 1-3 (Mohammad Daham 60'/Oh Se-hun 10', Son Heung-min 19'pen, Bae Jun-ho 74')
- Oman vs Palestina 1-0 (Muhsen Al-Ghassani 83')
- Irak vs Yordania 0-0
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | FIFA |
Komentar