Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Lakukan Hal Tak Terpuji, Legenda MLS Langsung Semprot La Pulga

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 15 November 2024 | 18:15 WIB
Lionel Messi disemprot oleh legenda Major League Soccer (MLS), Landon Donovan, setelah melakukan hal tidak terpuji saat membela Inter Miami.
KEVIN C. COX/AFP
Lionel Messi disemprot oleh legenda Major League Soccer (MLS), Landon Donovan, setelah melakukan hal tidak terpuji saat membela Inter Miami.

BOLASPORT.COM - Lionel Messi disemprot oleh legenda Major League Soccer (MLS), Landon Donovan, setelah melakukan hal tidak terpuji saat membela Inter Miami.

Lionel Messi bisa dibilang menjadi ikon sepak bola modern saat ini.

Sepanjang kariernya, dia telah meraih berbagai prestasi, baik tingkat individu, klub, maupun tim nasional.

Di level individu, Messi sudah berhasil meraih delapan penghargaan Ballon d'Or.

Capaian tersebut membuat La Pulga menjadi pemain yang paling banyak mengoleksi trofi Ballon d'Or sepanjang sejarah.

Adapun di level klub, Messi sudah berhasil meraih gelar Liga Champions sebanyak empat kali bersama Barcelona.

Tidak hanya itu, Messi juga mencapai prestasi tertinggi di sepak bola bersama Timnas Argentina.

Baca Juga: Lionel Messi dkk Kalah, Pelatih Timnas Argentina Tidak Salahkan Pemainnya

Eks kapten Barcelona tersebut sukses mengantarkan negaranya meraih gelar Piala Dunia 2022.

Meski demikian, Messi tetap seorang manusia biasa.

Messi pernah melakukan kesalahan yang tampaknya mengundang kritikan dari berbagai pihak.

Salah satunya datang dari legenda Major League Soccer (MLS) dan Timnas Amerika Serikat, Landon Donovan.

Donovan menyoroti perilaku Messi saat Inter Miami kalah dari Atlanta United pada laga ketiga putaran pertama babak play-off MLS 2024.

Ia mengaku tidak senang dengan keputusan Messi yang langsung masuk ke lorong stadion setelah pertandingan berakhir.

Messi dinilai tidak menghormati lawan dan para pendukung Inter Miami yang telah datang ke stadion.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Lionel Messi Tak Jadi Pahlawan, Argentina Terkapar

Donovan mengaku bisa paham dengan perasaan Messi yang kecewa, tetapi harusnya La Pulga mampu mengelola emosinya.

"Saya tidak suka itu. [Dia] hanya perlu menjabat tangan mereka dan mengucapkan selamat," ucap Donovan.

"Messi (malah) langsung keluar dari lapangan."

"Mungkin di ruang ganti mereka keluar dan mengucapkan selamat atau apapun itu, dan omong-omong, para penggemar Anda juga ada di luar sana."

"Setidaknya ucapkan selamat atas musim yang luar biasa dan berterima kasih kepada mereka atas segala dukungan yang telah diberikan," pungkas Donovan.

Messi memang baru saja gagal membawa Inter Miami menjuarai MLS 2-24.

Ia hanya berhasil membuat The Herons meraih Supporters' Shield 2024 setelah meraih poin tertinggi pada musim reguler.

Namun, pada babak play-off, Inter Miami malah kalah dari Atlanta United dalam format best-of-three di putaran pertama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
33
79
2
Arsenal
34
67
3
Manchester City
34
61
4
Nottingham Forest
33
60
5
Newcastle United
33
59
6
Chelsea
33
57
7
Aston Villa
34
57
8
AFC Bournemouth
33
49
9
Fulham
33
48
10
Brighton & Hove Albion
33
48
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
28
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
32
63
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Villarreal
32
52
6
Real Betis
32
51
7
Celta Vigo
33
46
8
Mallorca
33
44
9
Real Sociedad
33
42
10
Rayo Vallecano
32
41
Klub
D
P
1
Inter
33
71
2
SSC Napoli
33
71
3
Atalanta
33
64
4
Bologna
33
60
5
Juventus
33
59
6
Lazio
33
59
7
Roma
33
57
8
Fiorentina
33
56
9
AC Milan
33
51
10
Torino
33
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X