BOLASPORT.COM - Inter Miami diminta untuk memboyong Cristiano Ronaldo ke Major League Soccer (MLS) setelah Lionel Messi sukses di Amerika Serikat (AS).
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bisa dibilang merupakan dua pesepak bola terbaik saat ini.
Persaingan mereka selalu menjadi bahan perdebatan yang tidak ada hentinya.
Dua pemain tersebut berhasil meraih banyak prestasi, baik bersama tim nasional maupun klubnya masing-masing.
Baik Messi maupun Ronaldo sama-sama memiliki keunggulan dari segi prestasi.
Messi sampai saat ini masih menjadi satu-satunya pemain yang berhasil meraih 8 trofi Ballon d'Or.
Sementara itu, Ronaldo menjadi pemain pertama yang mampu 5 kali menjuarai Liga Champions.
Baca Juga: Argentina Kalah, Lionel Messi Ngamuk sambil Tunjuk Muka Wasit dan Bilang Pengecut!
Ronaldo juga merupakan top scorer sepanjang masa dalam level sepak bola internasional.
Berbagai prestasi yang didapatkan membuat Ronaldo dan Messi dianggap sebagai dua pemain terbaik sepanjang masa.
Namun, di usia mereka yang sudah mulai menua, semakin kecil peluang para penggemar sepak bola melihat pertandingan seru antara kedua megabintang.
Selain itu, ada juga yang berharap Messi dan Ronaldo bisa bermain di satu klub untuk pertama dan terakhir kalinya dalam sejarah.
Harapan serupa disampaikan oleh legenda Manchester United, Gary Neville.
Neville menyebut bahwa Major League Soccer (MLS) saat ini sudah sangat berkembang.
Hal itu tidak lepas dari kedatangan Messi yang berhasil mengubah wajah MLS dan Inter Miami.
Baca Juga: Lionel Messi dkk Kalah, Pelatih Timnas Argentina Tidak Salahkan Pemainnya
Oleh karena itu, Neville berharap Inter Miami bisa mendatangkan Ronaldo ke Amerika Serikat.
Bahkan, mantan kapten Manchester United langsung meminta mantan rekan setimnya, David Beckham, yang juga pemilik Inter Miami, untuk merealisasikan keinginannya.
"Saya menyadari kekuatan permainan yang berkembang di Amerika dan AS, Piala Dunia akan berlangsung dalam beberapa tahun lagi," ucap Neville.
"Mungkin mereka (Messi dan Ronaldo) bisa bermain untuk klub yang sama!"
"Itu akan memakan biaya beberapa poundsterling. Becks kawanku, masukkan tanganmu ke saku lagi," lanjutnya.
Messi sendiri memang berhasil meraih kesuksesan bersama Inter Miami meski baru bergabung pada Juli 2023.
La Pulga sukses mengantarkan Inter Miami meraih 2 trofi, yaitu Leagues Cup 2023 dan Supporters' Shield 2024.
Sementara itu, Ronaldo cukup kesulitan untuk meraih gelar bersama Al Nassr di Arab Saudi.
Mungkin, hijrah ke Inter Miami bisa menjadi solusi bagi Ronaldo untuk mulai meraih trofi lagi.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar