BOLASPORT.COM - Sesi pemanasan terakhir MotoGP Barcelona 2024 telah tuntas digelar di mana Francesco Bagnaia dan Jorge Martin tampak berhati-hati.
Detik-detik menuju balapan utama MotoGP Barcelona 2024 yang menjadi seri penutup musim ini, semua pembalap kelas utama menjalani sesi pemanasan.
Dalam sesi yang bergulir selama 10 menit di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol ini, dua kandidat peraih gelar juara menunjukkan gejala yang sama.
Baik Francesco Bagnaia dari Ducati dan andalan Pramac Racing Jorge Martin tampak tampil berhati-hati di tengah termperatur udara yang dingin.
Keduanya berhitung dengan risiko setelah Pedro Acosta dari GASGAS Tech3 mengalami crash akibat kehilangan kendali front end motornya di tikungan 5.
Meski terjatuh ke area gravel, rookie musim ini tersebut masih mampu melaju dan menuntaskan sesi ini di urutan kedua dengan waktu 1 menit 40,948 detik.
Acosta hanya terpaut 0,031 detik dari rider milik Trackhouse Racing, Raul Fernandez yang menduduki posisi tercepat dengan 1 menit 40,917 detik.
Sementara itu, Bagnaia dan Martin sama-sama belum berhasil menembus posisi 10 besar meski keduanya akan saling bersaing memperebutkan gelar juara dunia.
Sebagai juara bertahan dua musim beruntun, Bagnaia berada di urutan ke-11 saat menuntaskan sesi ini dengan beda 0,831 detik dari Fernandez.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar