BOLASPORT.COM - Terkait kritik yang diterimanya karena selfie dengan Cristiano Ronaldo, Piotr Zielinski mengaku tak bisa melewatkan kesempatan untuk berfoto dengan salah satu greatest off all time (GOAT) atau pemain terbaik dalam sejarah.
Timnas Polandia menelan kekalahan telak dari Timnas Portugal pada matchday kelima Liga A Grup 1 UEFA Nations League 2024-2025.
Bertandang ke Stadion do Dragao, Sabtu (16/11/2024), Si Putih-Merah dihajar 1-5.
Di tengah hasil mengecewakan ini, kapten mereka, Piotr Zielinski, malah berulah seusai pertandingan.
Bukannya menyesali kekalahan tersebut, Zielinski malah menyempat diri berfoto dengan kapten Portugal, Cristiano Ronaldo, yang mengukir brace ke gawang timnya.
Dia melakukannya bersama satu pemain Polandia lainnya, Nicola Zalewski.
Aksi tersebut kemudian dihujat banyak pihak, terutama suporter Timnas Polandia.
Eks kapten Polandia, Jacek Bak, bahkan sampai turun gunung untuk memperingatkan Zielinski.
Gelandang anyar Inter Milan itu diminta agar lebih peka dengan situasi, terlebih dia berstatus sebagai kapten Polandia.
Bak juga meminta agar Zielinski tak mengulangi hal serupa.
Pasalnya, meminta foto kepada pemain yang sudah menghancurkan timnya adalah tindakan yang menyakitkan buat suporter.
"Itu bukan kesukaan saya," kata Bak seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Zaman dahulu berbeda. Kami mendapat kekalahan 1-5 dan saya harus meminta foto Ronaldo? Pria yang mengalahkan kita beberapa saat sebelumnya? Apakah kita benar-benar tidak mempunyai kehormatan dalam diri kita?"
"Saat ini, media sosial adalah hal terpenting dan lebih baik yang pertama memposting foto bersama Ronaldo? Itu bukan cara yang tepat," imbuhnya.
Alih-alih minta maaf, Zielinski justru mengaku tak peduli dengan kritikan yang dilontarkan kepada dirinya.
Gelandang berusia 30 tahun itu mengatakan bahwa pada momen tersebut dia tak bisa menahan diri untuk tidak berfoto dengan salah satu pemain terbaik dalam sejarah.
"Nicola dan saya mendekatinya, meminta foto dan mengambilnya," ucap Zielinski.
Baca Juga: Lewat Postingan Medsos, Lionel Messi Tak Sabar Lakoni Laga Terakhir bersama Timnas Argentina
"Baik Cristiano maupun kami tidak punya masalah dengan hal itu, itu saja."
"Saya tidak peduli dengan apa yang terjadi di media sosial."
"Bagi saya, Cristiano Ronaldo adalah salah satu pemain top dalam sejarah sepak bola."
"Saya merasa ingin berfoto dengannya dan saya melakukannya."
"Itu saja. Mengapa itu tidak pantas?" tuturnya menambahkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar