Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arab Saudi Malah Sial Bawa Si Tukang Provokasi ke Kandang Timnas Indonesia

By Ade Jayadireja - Rabu, 20 November 2024 | 09:30 WIB
Bek timnas Arab Saudi, Ali Al Bulaihi, dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
WILLIAM WEST / AFP
Bek timnas Arab Saudi, Ali Al Bulaihi, dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia berhasil menghadirkan kesialan bagi Arab Saudi yang diperkuat si tukang provokasi.

Sebuah hasil membanggakan diraih Indonesia saat menjamu Arab Saudi pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Memainkan matchday keenam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (19/11/2024) malam WIB, skaud Garuda menunjukkan The Green Falcons dengan skor 2-0.

Marselino Ferdinan memborong seluruh gol dan menjadi bintang utama untuk kemenangan tuan rumah.

Lini depan Indonesia berhasil mengobrak-abrik pertahanan Arab Saudi yang dipimpin oleh Ali Al-Bulayhi.

Nah, muncul fakta menarik dari kiprah bek berusia 34 tahun itu bersama Elang Hijau.

Sejak ada Al-Bulayhi, Arab Saudi untuk kali pertama merasakan kekalahan dari Indonesia.

Arab Saudi mencatatkan 12 pertemuan dengan Indonesia sebelum diperkuat Al-Bulayhi.

Hasilnya, raksasa Timur Tengah menorehkan 11 kemenangan dan satu kali imbang.

Lalu setelah sang palang pintu debut, Arab Saudi mengukir dua pertemuan kontra Indonesia dengan menuai masing-masing satu skor seri dan kekalahan.

Tanggal 5 September 2024 menjadi momen perdana Al-Bulayhi menghadapi Indonesia.

Memainkan partai pembuka Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di King Abdullah Stadium, pertandingan berakhir imbang 1-1.

Duel malam tadi menandai kekalahan pertama Arab Saudi dari Indonesia dalam sejarah dan Al-Bulayhi ikut terlibat.

Al-Bulayhi sendiri dikenal doyan memprovokasi pemain lawan.

Masih segar dalam ingatan ketika dia mencari masalah dengan Lionel Messi.

Pertemuan mereka terjadi tatkala Arab Saudi mengalahkan Argentina 2-1 pada pertandingan perdana penyisihan grup Piala Dunia 2022.

Mentas di Lusail Stadium, Al-Bulayhi kerap mengusik Messi.

Namun, si kapten Tim Tango bergeming dan hanya fokus ke pertandingan.

Al-Bulayhi pun tak takut menganggu Cristiano Ronaldo.

Mereka terlibat bentrokan panas pada semifinal Piala Super Arab Saudi 2024 antara Al Nassr dan Al Hilal.

Kala itu, si bek kelahiran Najran membuat CR7 dikartu merah karena menyikutnya.

Son Heung-min juga tak lepas dari gangguan Al-Bulayhi.

Ketika Korea Selatan menghadapi Arab Saudi di Piala Asia 2023, Al-Bulayhi menjambak rambut Son.

Insiden terbaru terjadi tatkala Arab Saudi bermain imbang 0-0 dengan Australia pada Kamis (14/11/2024).

Main di AAMI Park, Melbourne, Al-Bulayhi terlibat perseteruan dengan Harry Souttar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Partai Ulangan Perebutan Perunggu Olimpiade, Lakshya Sen Revans dari Lee Zii Jia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X