BOLASPORT.COM - Pelatih Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Ko Hee-jin, buka suara tentang absennya Megawati Hangestri Pertiwi.
Megawati Hangestri Pertiwi diistirahatkan saat JungKwanJang Red Sparks menjamu Incheon Heungkuk Life Pink Spiders dalam lanjutan putaran kedua Liga Voli Korea 2024-2025.
Kekalahan tanpa poin pun harus diderita oleh Red Sparks kendati tampil di kandang.
Skor akhir 0-3 (16-25, 21-25, 22-25) untuk kemenangan Pink Spiders menjadi hasil dari laga yang digelar di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Korea Selatan, Rabu (20/11/2024).
Ko Hee-jin tidak memungkiri bahwa absennya Megawati turut memengaruhi penampilan tim asuhannya kali ini.
"Saya merasakan ada sebuah lubang," kata Ko Hee-jin, seperti dilansir BolaSport.com dari Osen.co.kr.
"Kami tidak dapat mencetak poin ketika kami memperkukannya karena dia (Mega) tidak masuk ke dalam lineup."
Mega mengalami cedera otot paha. Sebelum laga Ko membeberkan bahwa masalah fisik ini telah dialami Megatron sejak pertandingan sebelumnya.
Posisi Mega kemudian diisi oleh Lee Seun-woo, spiker cadangan tetapi punya pengalaman tampil bareng timnas Korea.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | Osen.co.kr |
Komentar