BOLASPORT.COM - Anak didik pelatih asal Indonesia, Nova Widianto, Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin, membuat kejutan saat tampil pada babak kedua China Masters 2024.
Ganda campuran peringkat ke-23 dunia itu menyingkirkan ganda campuran ranking ke-3 dunia, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin.
Bertanding di Shenzhen Gymnasium, China, Kamis (21/11/2024), Hoo/Cheng menang atas Jiang/Wei, 16-21, 21-14, 21-19 yang diraih dengan susah payah pada turnamen Super 750 tersebut.
Kemenangan itu penting karena Jiang/Wei tengah dipersiapkan oleh skuad Negeri Tirai Bambu untuk memenangkan medali emas pada Olimpiade Los Angeles 2028.
Jiang/Weo saat ini memimpin peringkat Race to World Tour Finals 2024 setelah mencapai tujuh final dan merebut tiga gelar musim ini.
Untuk bulu tangkis Malaysia, kemunculan Hoo/Cheng dianggap tepat waktunya.
Pasangan itu terus memperkecil ketertinggalan dari ganda campuran nomor satu pelatnas Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, dengan mencapai semifinal Macau Open dan Orleans Masters 2024.
Konsistensi mereka pada turnamen tingkat tinggi juga mengesankan, dengan penampilan perempat final di lima dari enam ajang Super 500 dan di atasnya.
"Kami memasuki pertandingan ini tanpa tekanan," kata Hoo dilansir dari News Straits Times.
"Lawan kami adalah favorit dan kami memanfaatkan status underdog kami. Komunikasi kami di lapangan semakin kuat di setiap turnamen."
Tim bulu tangkis Malaysia kini memiliki kesempatan emas untuk mencapai hasil World Tour terbaik dalam karier mereka saat mereka menghadapi peringkat ke-33 dunia, Chen Cheng Kuan/Hsu Yin Hui.
Chen/Shu menundukan ganda campuran China lainnya, Cheng Xing-Zhang Chi.
Sementara itu, Chen/Toh yang menjadi unggulan keempat mengatasi awal yang lambat untuk mengalahkan Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis), 14-21, 23-21, 21-8.
Mereka selanjutnya akan menghadapi Guo Xin Wa/Chen Fang Hui (China) dalam pertandingan yang dapat mengakhiri perjalanan luar biasa tuan rumah pada turnamen tersebut.
China tercatat telah memenangkan setiap gelar ganda campuran sejak turnamen tersebut dimulai pada 2005.
Meskipun telah lolos ke World Tour Finals 2024 di Hangzhou, China, 11-15 Desember mendatang, Chen Tang Jie tetap fokus.
"Setiap penampilan di turnamen tingkat tinggi sangat berharga," ucap Chen.
"Setiap pertandingan memperkuat kami dan memberikan pengalaman dan pelajaran yang penting."
Ganda campuran Malaysia lainnya Wong Tien Ci/Lim Chiew Sien, kalah dari Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong), 17-21, 21-15, 21-9.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | NST.com.my |
Komentar