Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tepis UFC, Reug Reug Ungkap Alasan Tetap Setia di ONE Championship

By BolaSport - Jumat, 22 November 2024 | 20:00 WIB
Oumar Kane saat merayakan kemenangan atas Anatoly Malykhin di ONE 169 (9/11/2024) untuk menjadi juara baru kelas berat MMA ONE Championship.
ONE CHAMPIONSHIP
Oumar Kane saat merayakan kemenangan atas Anatoly Malykhin di ONE 169 (9/11/2024) untuk menjadi juara baru kelas berat MMA ONE Championship.

BOLASPORT.COM - Prestasi Oumar Kane alias Reug Reug dengan menjadi petarung Afrika pertama yang meraih gelar juara kelas berat MMA di ONE Championship menyita banyak perhatian, termasuk kemungkinan berpindah organisasi.

Namun, petarung asal Senegal tersebut menunjukkan loyalitasnya untuk tetap di ONE Championship.

Reug Reug datang dan menjalani debut di organisasi yang berbasis di Singapura itu pada Januari 2021.

Kala itu, namanya memang sudah banyak dikenal di negaranya bahkan di daratan Afrika berkat prestasi dalam gulat di kancah regional.

Namun, kiprahnya dalam MMA baru seumur jagung karena dia baru sekali meraih kemenangan di sebuah organisasi bernama Ares yang bermarkas di Prancis.

Seiring waktu, namanya kian tenar berkat kemenangan yang dia raih di ONE Championship.

Puncaknya, petarung berusia 32 tahun ini berhasil mengalahkan Anatoly Malykhin di ajang ONE 169 untuk merebut takhta kelas berat MMA.

Reug Reug pun mendapatkan sambutan luar biasa di kampung halamannya.

Saat tiba di Bandara Internasional Blaise Diagne pada 15 November lalu, dia langsung disambut oleh ribuan penggemar, media serta perwakilan Kementerian Olahraga Senegal, Cheikh Fall.

Sambutan ini juga dimeriahkan dengan iringan musik tradisional dan para penari.

Dari bandara, Reug Reug melanjutkan perjalanan ke Thiaroye Sur-Mer bersama timnya, termasuk pelatih kepala Ramzi Yahia.

Perjalanan tersebut berubah menjadi arak-arakan besar yang diikuti puluhan ribu penggemar.

Sesampainya di tujuan, sebuah acara perayaan besar diadakan untuk menghormati prestasi Reug Reug, lengkap dengan mural dan pidato dari tokoh-tokoh setempat.

Namun, pembicaraan menarik juga muncul setelah salah satu penggemar di Instagram menyarankan agar Reug Reug bergabung dengan UFC.

Menanggapi hal ini, sang juara dengan tegas menunjukkan kesetiaannya kepada ONE Championship.

"ONE Championship dan Chatri Sityodtong sudah percaya pada saya sejak rekor saya masih 1-0," kata Kane.

"Mengapa saya harus pergi? Jika ada yang ingin melawan saya, mereka bisa datang ke ONE dan merasakan pukulan saya di sini. Kami selalu siap," balas Reug Reug di kolom komentar.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh ONE Championship (@onechampionship)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ONE Championship
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136