Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Tipis atas Borneo FC, Bojan Hodak Akui Persib Kesulitan Keluar dari Tekanan Pesut Etam

By Wila Wildayanti - Jumat, 22 November 2024 | 23:45 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengakui bahwa tim asuhannya sempat kesulitan keluar dari tekanan Borneo FC, sehingga mereka hanya menang tipis.

Persib meraih kemenangan 1-0 atas Borneo FC dalam laga ke-11 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jumat (22/11/2024).

Pertandingan antara Persib Vs Borneo FC ini sebenarnya berlangsung seru karena jual beli serangan terjadi sejak menit pertama.

Walaupun sebenarnya Borneo FC tampil lebih mendominasi dalam laga ini.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Eks Pemain Persib Bawa Persebaya Permalukan Persija

Akan tetapi, gol tunggal Ciro Alves pada menit ke-36 membuat Borneo FC harus mengakui keunggulan Persib.

Setelah meraih kemenangan ini, Bojan Hodak pun mengaku bahwa laga melawan Borneo FC tak mudah.

Tim berjulukan Pesut Etam tersebut tak mengendorkan serangan sekalipun.

Borneo FC tampil terus menekan pertahanan Persib, dan gawang Kevin Mendoza beberapa kali mendapat ancaman.

Namun, Maung Bandung yang tetap fokus akhirnya bisa meraih kemenangan.

Walaupun pelatih asal Kroasia tersebut mengakui bahwa Persib sebenarnya sempat kesulitan melawan Borneo FC.

Hal ini karena Stefano Lilipaly dan kawan-kawan tak membiarkan Persib bersantai dan peluang demi peluang terus diberikan ke gawang.

Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 2024/2025 - Persebaya Ambil Alih Puncak, Persib Geser Borneo FC

Namun, penampilan apik Kevin membuat Persib akhirnya meraih kemenangan.

“Pertandiingan penting, kemenangan penting, dan hal baiknya adalah kami menang,” ujar Bojan Hodak sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman resmi Jumat (22/11/2024).

“Dari babak pertama, mereka mencoba menekan dan kami sedikit sulit untuk bisa keluar dari tekanan,” ucapnya.

Lebih lanjut, mantan pelatih PSM Makassar tersebut mengaku bahwa babak pertama mereka memang tertekan.

Namun, pada babak kedua mereka mencoba melakukan perubahan.

Baca Juga: Bojan Hodak Akui Status Juara Bertahan Bebani Persib Musim Ini 

Perubahan dilakukan dan para pemain Persib tampil fokus hingga akhir pertandingan, sehingga meraih kemenangan.

Hanya saja, Hodak menyayangkan Persib menang tipis atas Borneo FC.

Menurutnya, Marc Klok dan kawan-kawan harusnya bisa meraih kemenangan dengan skor lebih tinggi lagi.

Ini karena beberapa peluang diciptakan Persib, tetapi bola selalu gagal bersarang ke gawang.

Bahkan ada dua peluang emas dari Dimas Drajad yang gagal bersang ke gawang karena membentur tiang gawang.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Gol Tunggal Ciro Alves Bawa Persib Kalahkan Borneo FC

Selain itu, Marc Klok juga mendapatkan peluang emas dengan tendangan keras ke arah gawang, tetapi bola masih di atas mistar gawang.

Hingga menit akhir, Persib juga mendapat peluang dari Ryan Kurnia, tetapi akhirnya Persib hanya mampu menang 1-0 atas Borneo FC.

Padahal Hodak menilai Persib bisa menang lebih banyak lagi, setidaknya 3 gol tercipta.

“Kami melakukan terlalu banyak kesalahan di babak pertama,” kata Hodak.

“Namun, di babak kedua semuanya baik-baik saja walaupun seharusnya kita bisa mencetak 2-3 gol lagi,” tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Dihuni Pemain Muda, Alfriyanto Nico Tegaskan Timnas Indonesia Tak Takut Hadapi Vietnam yang Diperkuat Para Senior di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136