BOLASPORT.COM - Megawati Hangestri Pertiwi dipastikan bisa tampil membela Red Sparks dalam pertandingan lanjutan Liga Voli Korea 2024-2025.
Daejeon JungKwanJang Red Sparks akan kembali berlaga pada pertandingan ketiga putaran kedua Liga Voli Korea 2024-2025 hari ini, Sabtu (23/11/2024).
Dalam kesempatan ini, tim besutan Ko Hee-jin itu bertandang ke markas GS Caltex Seoul KIXX di Seoul Jangchung Gymnasium, Korea Selatan.
Penampilan berbeda akan ditunjukkan Red Sparks di mana mereka akan kembali diperkuat oleh Megawati Hangestri Pertiwi di lini serang.
Di pertandingan sebelumnya melawan Incheon Heungkuk Life Pink Spiders, pemain asal Jember, Jawa Timur itu absen karena mengalami cedera otot paha.
Menghadapi GS Caltex yang berada di posisi juru kunci klasemen sementara, Red Sparks tentu memiliki peluang untuk meraih kemenangan.
Meski demikian, hal itu tampaknya tidak mudah untuk diwujudkan begitu saja lantaran saat berita ini ditulis, Red Sparks sedang tertinggal.
Ya, Megawati dkk harus mengakui keunggulan tim besutan Lee Young-taek tersebut pada set pertama dengan skor 25-18.
Masih ada banyak waktu bagi Red Sparks untuk bangkit dari ketertinggalan agar tidak terbenam dalam trend buruk berlarut-larut.
Pertandingan ini tak ubahnya sebagai pertemuan dua tim terluka di mana keduanya sama-sama sudah menorehkan empat kekalahan secara beruntun,
Dalam sesi konferensi pers menjelang pertandingan, Ko Hee-jin selaku juru taktik merasa tidak terbebani dengan hasil yang sudah dibukukan.
Gelagat tenang tampak dari pria berusia 44 tahun itu di mana laga melawan GS Caltex ini merupakan momentum yang baru yang harus dimanfaatkan.
"(Karena empat pertandingan sebelumnya sudah berakhir) saya merasa santai," kata Ko Hee-jin, dilansir dari laman TheSpike.
"Saya mencoba yang terbaik di setiap pertandingan, ini adalah awalan yang baru," tuturnya menambahkan.
Dalam kesempatan tersebut, Ko pun menjamin dirinya akan menurunkan Megawati yang dinilai sudah berada dalam kondisi siap tempur.
Pemain yang membela Jakarta BIN pada Proliga 2024 lalu itu memang menjadi andalan di lini serang Red Sparks untuk mendulang poin.
"(Megawati) akan bermain (di pertandingan GS Caltex)," kata Ko menjelaskan.
"Dari apa yang saya rasakan dan dari apa yang saya lihat selama latihan, sepertinya sudah tidak ada masalah," imbuhnya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | thespike.co.kr |
Komentar