BOLASPORT.COM - Robert Lewandowski mengaku bangga sempat bisa bersaing dengan dua megabintang yang tidak tersentuh, yaitu Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bisa dibilang merupakan dua pesepak bola terbaik saat ini.
Persaingan mereka selalu menjadi bahan perdebatan yang tidak ada hentinya.
Dua pemain tersebut berhasil meraih banyak prestasi, baik bersama tim nasional maupun klubnya masing-masing.
Baik Messi maupun Ronaldo sama-sama memiliki keunggulan dari segi prestasi.
Messi sampai saat ini masih menjadi satu-satunya pemain yang berhasil meraih 8 trofi Ballon d'Or.
Sementara itu, Ronaldo menjadi pemain pertama yang mampu 5 kali menjuarai Liga Champions.
Baca Juga: Like Father Like Son, Putra Cristiano Ronaldo Cetak Gol Sundulan Identik dengan CR7
Ronaldo juga merupakan top scorer sepanjang masa dalam level sepak bola internasional.
Berbagai prestasi yang didapatkan membuat Ronaldo dan Messi dianggap sebagai dua pemain terbaik sepanjang masa.
Namun, tidak sedikit pula pemain yang sebenarnya mampu bersaing dengan duo superstar dunia.
Salah satu pemain yang sempat bersaing dengan Messi dan Ronaldo adalah Robert Lewandowski.
Meski belum mampu menyentuh level dua megabintang tersebut, Lewandowski mengaku sangat bangga.
Dia mengaku senang bisa bermain di era Messi dan Ronaldo yang benar-benar tidak tersentuh.
Kapten Timnas Polandia itu merasa setidaknya dirinya bisa memecahkan beberapa rekor dan memberi dampak pada dunia sepak bola.
Baca Juga: Satu Partner Cristiano Ronaldo Hilang, Al Nassr Akhirnya Kalah
"Saya telah bermain sepak bola di era yang sama dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo," ucap Lewandowski seperti dikutip dari GOAL.
"Saya pikir saya telah mendekati level elit tersebut dalam beberapa momen dan bahkan mengalahkan mereka dalam beberapa pertandingan."
"Saya rasa kita bisa mengatakan bahwa saya pernah berada di sana! Sangat berarti jika Anda bisa dekat dengan pemain-pemain seperti ini."
"Saya sangat bangga melihat bahwa di era Messi dan Ronaldo, terkadang, Lewandowski juga berhasil memecahkan beberapa rekor dan memberikan dampak," lanjutnya.
Lewandowski sendiri memang salah satu penyerang terbaik di luar Messi dan Ronaldo.
Berbagai rekor dan prestasi pernah ia raih saat masih bermain sebagai bomber Borussia Dortmund dan Bayern Muenchen.
Lewandowski juga pernah hampir memenangkan Ballon d'Or pada 2020.
Sayangnya, pihak penyelenggara, France Football, tidak mengadakan penganugerahan karena alasan COVID-19.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Goal International |
Komentar