BOLASPORT.COM - Klub milik orang Indonesia, Como 1907, berada di bibir jurang degradasi sementara capolista kembali menjadi milik Napoli usai meraih kemenangan atas AS Roma.
Pekan ke-13 Liga Italia 2024-2025 kembali bergulir pada Minggu (24/11/2024) malam hingga Senin (25/11/2024) dini hari WIB.
Dalam rentang waktu tersebut sebanyak 6 pertandingan dihelat.
Laga dibuka dengan bentrokan antara Parma dan Atalanta di Stadion Ennio Tardini.
Perbedaan peringkat yang jauh antara kedua tim membuat hasil pertandingan mudah ditebak.
Pemenang duel di Stadion Ennio Tardini adalah tim tamu, Atalanta.
La Dea sukses mengepak kemenangan 3-1 atas tuan rumah berkat gol-gol Mateo Retegui (menit ke-4), Ederson Silva (39'), dan Ademola Lookman (75').
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Agen Dadakan, Bantu Rekrut Titisan Lionel Messi yang Gagal ke Al Nassr
Sementara itu Parma hanya bisa membalas via Matteo Cancellieri (49').
Kemenangan atas Parma sempat membuat Atalanta mencicipi puncak klasemen dengan torehan 28 poin.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar