Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub Sudah Rilis tapi 4 Pemain Ini Menghilang di Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

By Bagas Reza - Senin, 25 November 2024 | 12:15 WIB
Bek timnas U-20 Indonesia, Muhammad Iqbal Gwijangge, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (4/1/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas U-20 Indonesia, Muhammad Iqbal Gwijangge, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (4/1/2024).

BOLASPORT.COM - 4 pemain yang sudah dirilis klub lebih dulu kini menghilang di skuad sementara timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024.

Sebanyak 33 pemain dipanggil timnas Indonesia untuk ASEAN Cup pada Senin (25/11/2024).

Namun daftar ini berubah dari yang BolaSport.com kumpulkan lewat rilis dari klub-klub lebih dulu.

Ada 4 pemain yang tadinya sudah dilepas klub untuk gabung timnas Indonesia, kini menghilang dan tidak jadi memenuhi panggilan untuk ASEAN Cup 2024.

Mereka adalah Rahmat Arjuna (Bali United), Iqbal Gwijangge (Barito Putera), Ricky Pratama (PSM Makassar) dan Ferdiansyah (Persib Bandung).

Baca Juga: Pratama Arhan Telat, Rafael Struick di Fase Gugur, Beda Jadwal 7 Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Bali United FC (@baliunitedfc)

Rahmat Arjuna awalnya dipanggil bersama Kadek Arel dan Made Tito yan sama-sama dari Bali United.

Bali United merilis 3 pemain tersebut pada 17 November 2024 lalu melalui sebuah postingan.

Pada akhirnya, mereka merevisi hanya 2 pemain yang dipanggil yakni Made Tito dan Kadek Arel tanpa menyertakan Rahmat Arjuna.

Hal yang sama dirasakan Iqbal Gwijangge yang tadinya diumumkan oleh Barito Putera mendapat timnas calling.

Namun pada list saat ini, tidak ada nama Iqbal.

Sementara, perubahan paling besar dialami PSM Makassar.

Di awal, PSM merilis hanya 2 pemain yang dipanggil ke timnas Indonesia yaitu Ananda Raehan dan Ricky Pratama.

Baca Juga: Ospek Calon Striker Timnas Indonesia, Calvin Verdonk Gebok Ole Romeny dalam Duel Berkebalikan Bek Menyerang Vs Penyerang Bertahan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PS.BARITO PUTERA (@psbaritoputeraofficial)

Akan tetapi sekarang, justru Ricky Pratama tidak masuk daftar pemanggilan.

Namun ada 2 tambahan pemain yang dipanggil yakni Victor Dethan dan Sulthan Zaky.

Sementara itu, Persib juga tidak jadi melepas 3 pemain melainkan hanya dua saja yakni Kakang Rudianto dan Robi Darwis.

Satu lagi pemain, Ferdiansyah tidak ada di 33 skuad sementara yang diumumkan PSSI.

Belum jelas apa penyebab pasti keempat pemain tersebut tidak jadi dipanggil.

Namun manajer timnas Indonesia, Sumardji memang mengakui bahwa masih ada perubahan-perubahan di skuad ASEAN Cup 2024 hingga Minggu (24/11/2024) malam WIB.

"Berkaitan dengan pemanggilan pemain, baru secara resmi besok (hari ini) kita akan umumkan," kata Sumardji dalam program Kompas Petang di Kompas TV, Minggu (24/11/2024) malam.

Baca Juga: Klub Milik Orang Indonesia di Bibir Jurang, Cesc Fabregas Tak Mau Banyak Marah-marah Lagi ke Pemain Como

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PERSIB (@persib)

"Karena beberapa hari ini masih ada pergantian untuk pemain yang akan memperkuat timnas."

"Tentu yang sudah pasti itu Arhan, Asnawi itu pasti."

"Sementara yang lain masih menunggu karena masih ada perubahan-perubahan yang dipersiapkan."

"Karena ini berkaitan dengan soal komunikasi aktif dengan klub, karena ini bukan agenda FIFA," tambahnya.

Berikut daftar lengkap 33 pemain yang akan menjalani pemusatan latihan jelang ASEAN Cup 2024:

Kiper

Cahya Supriadi (Bekasi City), Daffa Fasya (Borneo FC), Erlangga Setyo (PSPS), dan Ikram Algiffari (Semen Padang).

Bek

Achmad Maulana (Arema FC), Kadek Arel (Bali United), Justin Hubner (Wolves U-21), Alfan Suaib (Persebaya), Mikael Tata (Persebaya), Dzaky Asraf (PSM), Asnawi Mangkualam (Port FC), Dony Tri (Persija), M Ferarri (Persija), Sulthan Zaky (PSM), Kakang Rudianto (Persib), Robi Darwis (Persib), dan Pratama Arhan (Suwon FC),

Gelandang

Arkhan Fikri (Arema FC), Rivaldo Eneiro (Borneo FC), Rayhan Hannan (Persija), Zanadin Fariz (Persis), Alfriyanto Nico (Dewa United), Victor Dethan (PSM), Made Tito (Bali United), Ivar Jenner (FC Utrecht), Marselino Ferdinan (Oxford United), Ananda Raehan (PSM), dan Armando Obet (PSBS)

Penyerang

Rafael Struick (Brisbane Roar), Arkhan Kaka (Persis), Ronaldo Kwateh (Muangthong United), Arsa Ramadan (Madura United), dan Hokky Caraka (PSS).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza
Sumber : BolaSport.com, Kompas TV
REKOMENDASI HARI INI

Usai Debut Mengecewakan bersama Timnas Indonesia, Kevin Diks Jadi Inspirator Kemenangan FC Copenhagen

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136