BOLASPORT.COM - Pelatih asal Malaysia, Ong Kim Swee mengungkapkan alasannya menerima tawaran untuk menjadi pelatih Persis Solo.
Ong Kim Swee secara resmi diumumkan sebagai pelatih baru Persis Solo pada Senin (25/11/2024).
Alasan Ong Kim Swee bersedia menjadi bagian dari Persis Solo adalah visi klub.
"Saya melihat ini sebagai satu peluang bersama satu klub yang memiliki cita-cita yang cukup tinggi," kata Ong Kim Swee dilansir dari laman klub.
"Di mana saya hadir bersama Persis dan memastikan semua pihak memiliki objektif yang sama, dan objektif kita adalah untuk memastikan Persis berada di posisi yang baik," ujarnya.
Baca Juga: Semua Pemain Sehat, Persib Bandung Siap Curi Poin dari Asnawi dkk
Selain itu, ia ingin meningkatkan peforma tim berjulukan Laskar Sambernyawa itu.
"Dan itu merupakan tujuan utama saya, memastikan kita dapat beraksi lebih baik setelah ini," ujarn mantan pelatih timnas U-23 Malaysia itu.
Ong Kim Swee ingin mengetahui para pemain Persis sebelum ia menentukan pendekatan melatih.
"Saya selalu mempunyai cara untuk berkomunikasi, terutama sebelum memikirkan apa corak permainan dan corak latihan," kata Ong Kim Swee.
"Saya perlu mengenali semua pemain, karena ini penting bagi saya mengenali dan juga mengetahui para pemain di dalam dan di luar lapangan," ujar pelatih 53 tahun itu.
Lebih lanjut, Ong Kim Swee ingin mempelajari bagaimana Persis bermain sebelum dirinya bergabung.
"Saya perlu lihat dari segi corak permainan sebelumnya, pada waktu yang sama ketika latihan nanti, tentu dengan kualitas yang kita punya, barulah saya pikirkan corak permainan," kata eks pelatih Sabah FC.
"Tentunya saya menginginkan corak permainan yang lebih baik dan untuk kita pastikan kita berada di situasi yang bagus ketika bermain dengan tim manapun," ujarnya.
Saat ini Persis Solo memang tengah kesulitan di Liga 1.
Mereka berada di posisi ke-16 klasemen dengan 7 poin.
Tren positif dibutuhkan Persis Solo untuk mendongkrak posisi keluar dari zona degradasi.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | persissolo.id |
Komentar