Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalau Motornya Laku Lagi di Pasaran, Suzuki Isyaratkan Mau Kembali ke MotoGP

By Nestri Y - Selasa, 26 November 2024 | 20:00 WIB
Dari kiri ke kanan, Marc Marquez (Repsol Honda), Alex Rins (Suzuki), dan Francesco Bagnaia (Ducati) di podium setelah balapan MotoGP Australia 2022 di Sirkuit Phillip Island, Minggu (16/10/2022).
PAUL CROCK/AFP
Dari kiri ke kanan, Marc Marquez (Repsol Honda), Alex Rins (Suzuki), dan Francesco Bagnaia (Ducati) di podium setelah balapan MotoGP Australia 2022 di Sirkuit Phillip Island, Minggu (16/10/2022).

BOLASPORT.COM - CEO Suzuki Motor, Toshihiro Suzuki, mengisyaratkan keinginan mereka untuk kembali ke kelas utama MotoGP.

Setelah merasakan kisah pahit-manis di MotoGP, Suzuki tetap tidak kapok untuk mentas di kelas utama lagi.

Walau sekarang persaingannya jauh lebih sulit dengan keunggulan dan dominasi Ducati, pabrikan Hamamatsu, Jepang itu ternyata masih tertarik untuk meramaikan persaingan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden perusahaan Suzuki Motor sendiri, Toshihiro Suzuki, baru-baru ini.

Toshihiro Suzuki mengisyaratkan bahwa mereka masih mempertahankan angan-angan untik kembali ke MotoGP.

"Kami akan kembali ke persaingan dan akan melakukannya untuk menang," ujar Suzuki kepada Corriere dello Sport, dikutip Bolasport dari Paddock-GP.

Baca Juga: Pembalap Tertua Akademi Valentino Rossi Punya Harapan, Franco Morbidelli Didorong untuk Bersaing di 3 Besar

Kepercayaan diri Suzuki untuk kembali menjadi pesaing kuat di MotoGP bukan tanpa alasan.

Pada musim 2020, mereka telah mengukir sejarah lewat keberhasilan Joan Mir menjadi juara dunia.

Keberhasilan menyatukan cara Eropa dan Asia juga disinyalir membuat mereka paling mendingan di tengah krisis yang dialami pabrikan Jepang seperti Honda dan Yamaha.

Hanya saja, masalah finansial memang jadi biang kerok utama mereka hingga gulung tikar di MotoGP.

Padahal, sejak kembali pada 2015 lalu, Suzuki terus menunjukkan sinyal positif untuk bersaing dengan motor-motor pabrikan lain yang skuadnya lebih besar.

Mereka hanya tampil sebagai tim semata wayang tanpa satelit, tetapi selalu mampu mengimbangi pesaing-pesaingnya.

Apalagi pada musim terakhir mereka pada 2022 lalu, Suzuki juga berhasil memenangi dua dari tiga balapan terakhir lewat Alex Rins.

Toshihiro Suzuki pun menyadari bahwa aspek pendanaan memang jadi kelemahan mereka.

Oleh karena itu, jika ingin kembali ke MotoGP, mereka mesti bekerja keras meningkatkan jumlah penjualan motor di pasaran.

"Untuk itu, yang pertama kami harus menyelesaikan masalah kami di pasaran dulu," kata Suzuki.

"Jika kami tidak memiliki jangkauan model yang menyeluruh dan rinci untuk ditawarkan kepada pelanggan, kembali ke MotoGP adalah hal yang tidak masuk akal," tandasnya.

Meski begitu, Suzuki tidak kehilangan semangat untuk melihat kembali kesukesan dari brand motor mereka di ajang balapan motor paling bergengsi di dunia itu.

"Menang di MotoGP adalah hal yang sangat penting bagi kami, dan mungkin itu bisa terjadi lagi," ujar Suzuki.

Baca Juga: Mirisnya Juara Dunia Saat Disebut sebagai Pembalap MotoGP 2024 Paling Menyedihkan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : Paddock-GP.com, correirodellosport.it
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X