Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Resmi Ranking FIFA - Timnas Indonesia Naik di Luar Dugaan

By Arif Setiawan - Kamis, 28 November 2024 | 20:08 WIB
Skuad Timnas Indonesia usai menahan imbang Arab Saudi di King Abdullah Sports City, Jeddah pada 5 September 2024
AFC
Skuad Timnas Indonesia usai menahan imbang Arab Saudi di King Abdullah Sports City, Jeddah pada 5 September 2024

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia berhasil naik pesat di ranking FIFA berdasarkan update terbaru.

Seperti yang diketahui, FIFA baru saja merilis daftar ranking terbaru pada Kamis (22/11/2024).

Perubahan ranking yang terjadi disebabkan hasil FIFA matchday bulan November 2024.

Timnas Indonesia sendiri memiliki 2 jadwal bertanding pada bulan ini.

Laga tersebut merupakan laga lanjutan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2024 Zona Asia.

Timnas Indonesia harus melawan Jepang pada laga pertama.

Duel tersebut terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11/2024).

Terkait hasil, tim asuhan Shin Tae-yong dipermalukan Jepang dengan skor 0-4.

Kabar baiknya, kekalahan ini tak membuat timnas Indonesia kehilangan banyak poin FIFA.

Baca Juga: Kim Sang-sik Janji Bakal Menyanyikan Lagu Kebangsaan Vietnam Jika The Golden Star Warriors Lolos ke Final ASEAN Cup 2024

Skuad Garuda hanya kehilangan 2,93 poin.

Lanjut ke laga kedua yaitu timnas Indonesia vs Arab Saudi.

Duel ini lagi-lagi terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024).

Tampil perkasa, Rafael Struick dkk sukses menumbangkan Arab Saudi dengan skor 2-0.

Marselino Ferdinan sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga babak penyisihan grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara timnas Indonesia versus timnas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Marselino Ferdinan sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga babak penyisihan grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara timnas Indonesia versus timnas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024)

Dua gol timnas Indonesia diborong oleh Marselino Ferdinan.

Tambahan tiga poin membuat timnas Indonesia merangsek keperingkat tiga Grup C.

Poin tersebut hanya terpaut 1 angka dari Australia yang berada di urutan kedua.

Baca Juga: Promosikan Olahraga Darts, Turnamen G Darts Trophy untuk Pemain Pemula dan Amatir Digelar di Bali

Namun, posisi timnas Indonesia juga belum aman.

Arab Saudi, Bahrain dan China yang berada di bawah timnas Indonesia juga telah mengumpulkan 6 poin.

Kemenangan atas Arab Saudi membuat timnas Indonesia ketambahan banyak poin FIFA.

Tim Merah Putih berhak ketambahan 19.16 poin FIFA.

Sementara itu, timnas Indonesia secara mengejutkan naik 5 peringkat di ranking FIFA.

Timnas Indonesia kini bertengger di posisi 125 dunia.

Peningkatan ini di luar dugaan karena sebelumnya timnas Indonesia diprediksi hanya naik tingkat ke posisi 127.

Ranking FIFA per 28 November 2024:

Timnas Indonesia

125

1135,11 Poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : FIFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Usaha Setengah Hati Honda Untungkan Ducati, Duet Marc Marquez dan Insinyur Terbaik MotoGP Harusnya di Garasi Sayap Emas Saat Ini

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136