BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menegaskan tekad timnya untuk meraih kemenangan dari Zhejiang FC.
Duel Perisb vs Zhejiang dijadwalkan terlaksana di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung Kamis (5/12/2024).
Ini merupakan laga terakhir babak Grup F AFC Champions League Two (ACL 2) 2024-2025.
Hasil pertandingan tersebut bakal menentukan nasib Persib.
Maung Bandung wajib meraih kemenangan bila ingin menjaga asa lolos.
Namun, kemenangan nyatanya belum bisa memastikan Persib lolos ke 16 besar ACL 2 2024.
Persib juga harus berharap Lion City Sailors kehilangan poin ketika berjumpa Port FC pada laga terakhir.
Sementara itu, Port FC menjadi satu-satunya tim yang memastikan diri lolos ke 16 besar.
Asnawi Mangkualam dkk kini bertengger di puncak klasemen dengan rahan 10 poin.
Baca Juga: Kata Kevin Diks Usai Dirumorkan Bakal Hijrah ke Borussia Monchengladbach di Liga Jerman
Jumlah ini sudah tak akan terkejar dari Zhejiang yang berada di urutan ketiga dengan 6 poin.
Posisi kedua Grup F dihuni Lion City Sailors dengan raihan 7 poin.
Sedangkan Persib menghuni dasar klaseman dengan rahan 5 poin.
"Jadi kami harus fokus pada laga kami dan meraih kemenangan."
"Lalu kami akan berusaha mengikuti Port FC yang sudah lolos," kata Bojan Hodak, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.
Lebih lanjut, Bojan Hodak memberkan peringatan kepada anak asuhnya agar tetap fokus ketika melawan Zhejiang.
Pelatih asal Kroasia itu tak ingin gawang timnya kebobolan dengan mudah seperti ketika melawan Port FC.
"Hal itu tidak boleh terjadi lagi," ucap Bojan Hodak,
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar