Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Vs Man City - Tekad Pep Guardiola Akhiri Kutukan November di Markas Si Penguasa Inggris dan Eropa

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 30 November 2024 | 08:00 WIB
Pep Guardiola bertekad untuk mengakhiri tren negatif Man City saat melawan Liverpool.
AFP
Pep Guardiola bertekad untuk mengakhiri tren negatif Man City saat melawan Liverpool.

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, bertekad untuk mengakhiri tren buruk timnya ketika melawan sang penguasa Inggris dan Eropa saat ini, Liverpool.

Big match antara Liverpool melawan Manchester City akan tersaji pada pekan ke-13 Liga Inggris 2024-2025.

Dalam pertandingan kali ini, The Citizens akan bertindak sebagai tim tamu dengan menyambangi markas Liverpool di Anfield.

Duel tersebut akan digelar pada Minggu (1/12/2024) pukul 23.00 WIB.

Kedua tim tengah bersaing di papan atas klasemen.

Liverpool bertengger di puncak klasemen dengan raihan 31 poin dari 12 pertandingan.

Sementara Man City berada tepat di bawah The Reds sambil mengantongi 23 poin.

Meski begitu, situasi kedua kubu saat ini berbeda jauh.

Liverpool sedang dalam performa on-fire.

Baca Juga: Jadwal Liga Belanda - Mees Hilgers Duel dengan Pemain yang Gagal Dinaturalisasi Malaysia, Thom Haye Reuni dengan Mantan Klub

Mereka tak hanya menguasai klasemen Liga Inggris melainkan juga Liga Champions.

Di klasemen league phase, Liverpool duduk di posisi teratas berkat raihan poin sempurna, yakni 15 dari lima pertandingan.

Di sisi lain, Man City tengah terpuruk.

The Citizens tak pernah menang dalam enam pertandingan terakhir di lintas kompetisi di mana lima di antaranya terjadi sepanjang November.

Pep Guardiola pastinya ingin menyudahi tren negatif tersebut saat melawan Liverpool.

Meski diakui berat, Guardiola tetap percaya timnya punya peluang untuk mencuri tiga poin di Anfield.

"Di klub sepak bola ini Anda harus menang dan jika tidak menang, Anda akan mendapatkan masalah," kata Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Saya tahu orang-orang berkata: 'Mengapa Pep tidak dalam masalah? Mengapa Pep tidak dipecat?' Apa yang telah kami lakukan selama delapan tahun terakhir adalah alasan saya memiliki margin ini."

Baca Juga: Jadwal Liga Italia - Laga Berat Menanti Jay Idzes dkk, Klub Milik Orang Indonesia Bisa Keluar dari Zona Merah

"Yang pasti adalah saya ingin bertahan."

"Saya ingin melakukannya. Namun saat saya merasa tidak positif untuk klub, maka klub lain akan datang. Itu harus terjadi."

"Saya harus menemukan solusi dan cara melakukannya."

"Saya berusaha setiap hari. "

"Saya akan membuktikan diri sekarang."

"Meski begitu, Liverpool adalah tim yang hanya kalah dalam satu pertandingan."

"Mereka sedang dalam performa bagus dan sangat kuat di semua lini, terutama di kotak penalti," tutur juru taktik asal Spanyol itu menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN
REKOMENDASI HARI INI

Vinicius Junior Nonton Siaran Liga Champions Lewat Streaming Bajakan, Real Madrid Kena Semprot LALIGA

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X