Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Akui Sudah Kantongi 26 Pemain Timnas Indonesia buat ASEAN Cup 2024

By Wila Wildayanti - Rabu, 4 Desember 2024 | 05:00 WIB
Shin Tae-yong mengakui sudah mengantongi 26 nama pemain untuk Timnas Indonesia menghadapi ASEAN Cup 2024.
PSSI
Shin Tae-yong mengakui sudah mengantongi 26 nama pemain untuk Timnas Indonesia menghadapi ASEAN Cup 2024.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku sudah mengantongi 26 nama pemain buat tampil i ASEAN Cup 2024.

Tim Merah Putih akan melakoni ASEAN Cup 2024 yang bergulir pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.

Dari 33 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk ikut menjalani persiapan menuju ajang yang dulu dikenal sebagai Piala AFF itu terdapat beberapa orang yang sudah dicoret.

Hal ini karena ada beberapa pemain yang mengalami cedera sehingga dikembalikan ke klub.

Baca Juga: Shin Tae-Yong Ungkap Situasi Terkini soal Justin Hubner dan Ivar Jenner Jelang ASEAN Cup 2024

Selain itu, ada juga yang masih belum diputuskan bisa bergabung dengan Timnas Indonesia atau tidak.

Pemain yang statusnya masih belum jelas hingga saat ini adalah Justin Hubner dan Ivar Jenner.

Hal ini karena PSSI masih menunggu respons dari dua klub pemain tersebut.

Walaupun dua pemain tersebut belum pasti bergabung, Shin Tae-yong mengaku sudah menentukan 26 nama.

Hal ini diungkapkan setelah Timnas Indonesia menjalani uji coba melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Selasa (3/12/2024).

Dalam laga uji coba tersebut, Tim Merah Putih meraih kemenangan 2-1 melalui gol yang dicetak Arkhan Kaka dan Marselino Ferdinan.

Setelah pertandingan uji coba tersebut, Shin Tae-yong mengaku bahwa dia sudah memiliki gambaran buat menghadapi ASEAN Cup 2024.

Dia bahkan sudah memikirkan 26 pemain yang bakal dibawa untuk ajang dua tahunan tersebut.

Baca Juga: Komentar Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Jalani Laga Uji Coba Lawan Bali United Jelang ASEAN Cup 2024

Pelatih asal Korea Selatan itu bakal memilih 26 pemain untuk Piala AFF 2024.

Setelah itu, nantinya akan dikerucutkan lagi menjadi 23 nama yang bakal masuk daftar tim.

"Sebanyak 26 pemain sudah saya tentukan dalam pikiran,” ujar Shin Tae-yong kepada awak media di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (3/12/2024).

Mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu mengaku memang sudah ada 26 nama.

Namun, dia tak mengumumkan siapa saja pemain-pemain yang bakal masuk nantinya.

Dia berharap 26 pemain tersebut bisa menunjukkan yang terbaik.

Shin juga mengaku masih harus melihat untuk menentukan pemain-pemain inti nantinya.

"Semoga mereka bisa menunjukkan yang terbaik," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Tangan Kanan Shin Tae-yong Buka-bukaan Kondisi di Timnas Indonesia Saat Ini

"Tetapi kita harus melihat pertandingannya dulu (untuk menentukan tim inti),” ucapnya.

Lebih lanjut, Shin Tae-yong mengaku bahwa memang tidak semua pemain yang dia inginkan bisa datang.

Pasalnya, ada beberapa pemain belum memberikan kepastian.

Situasi ini membuat Shin belum bisa merakit tim utama buat menghadapi ajang dua tahunan nanti.

Ditambah lagi ada beberapa pemain yang juga belum bergabung seperti Asnawi Mangkualam, Hokky Caraka, Alfriyanto Nico, dan Rafael Struick.

Tiga nama pertama bakal segera bergabung setelah memperkuat klubnya masing-masing.

Namun, Rafael Struick baru bisa bergabung pada semifinal dan final ASEAN Cup 2024.

Oleh karena itu, situasi ini tak sesuai dengan harapan Shin Tae-yong karena belum semua pemain bergabung.

Baca Juga: Komentar Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Jalani Laga Uji Coba Lawan Bali United Jelang ASEAN Cup 2024

Untuk itu, dia mengaku perjalanan Tim Merah Putih tak akan mudah nantinya.

Apalagi Skuad Garuda dalam ajang ini bergabung dalam Grup B bersama Vietnam, Myanmar, Laos, dan Filipina.

Tentu mereka bukan lawan yang mudah dan tim seperti Vietnam pun telah bertekad untuk bisa lolos ke final nantinya.

"Memang tidak semua pemain yang saya mau bisa datang, jadi paling hanya ada beberapa pemain,” tutur Shin Tae-yong.

“Jadi tidak akan gampang pastinya,” jelas Shin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia Sibuk Bersiap, Vietnam Malah Digoyang Isu Pemecatan Pelatih Sebelum ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
14
35
2
Chelsea
14
28
3
Arsenal
14
28
4
Man City
14
26
5
Brighton
13
23
6
Nottm Forest
14
22
7
Aston Villa
14
22
8
Tottenham
13
20
9
Brentford
14
20
10
Newcastle
14
20
Klub
D
P
1
Persebaya
12
27
2
Persib
11
23
3
PSM
12
21
4
Persija Jakarta
12
21
5
Borneo
12
21
6
Bali United
11
20
7
Arema
11
18
8
Persita
11
18
9
PSBS Biak
12
18
10
Malut United
12
17
Klub
D
P
1
Barcelona
16
37
2
Real Madrid
15
33
3
Atlético Madrid
15
32
4
Athletic Club
16
29
5
Villarreal
14
26
6
Mallorca
16
24
7
Osasuna
15
23
8
Girona
15
22
9
Real Sociedad
15
21
10
Real Betis
15
20
Klub
D
P
1
Napoli
14
32
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
14
28
6
Juventus
14
26
7
Milan
13
22
8
Bologna
13
21
9
Udinese
14
17
10
Empoli
14
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X