BOLASPORT.COM - Real Madrid wajib menang atas Girona usai Barcelona memetik hasil tak maksimal.
Real Madrid dijadwalkan berhadapan dengan Girona pada jornada 16 Liga Spanyol 2024-2025.
Dalam pertandingan kali ini, Los Blancos akan bertindak sebagai tim tamu dengan melawan Girona di Estadi Montilivi.
Duel tersebut akan digelar pada Sabtu (7/12/2024) waktu setempat atau Minggu pukul 03.00 WIB.
Real Madrid mendapat angin segar menjelang pertandingan.
Pasalnya, rival mereka, Barcelona, gagal meraup poin penuh pada pekan ini.
El Barca ditahan imbang 2-2 tuan rumah Real Betis di Stdion Benito Villamarin.
Hasil tersebut menyebabkan Barcelona gagal memperlebar jarak dengan Real Madrid.
Berada di puncak klasemen, Barcelona mengumpulkan 38 poin dari 17 pertandingan.
Klub asal Catalunya hanya unggul lima poin dari Real Madrid yang baru memainkan 15 pertandingan di tempat kedua.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar