BOLASPORT.COM - Asisten pelatih timnas Indonesia, Choi In-Cheol, menilai bahwa skuad Garuda sudah banyak peningkatan.
Sebelumnya mereka sukses membuka kans untuk lolos ke babak selanjutnya pada ajang putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Saat ini mereka sedang bertugas di ASEAN Cup 2024 dengan sukses mencatatkan kemenangan perdana atas Myanmar.
Berlaga di ajang internasional, tugas tim kepelatihan timnas tentu menjadi sorotan karena performa stabil Indonesia saat ini.
Baca Juga: PSSI dan Erspo Buka Sayembara Jersey Timnas Indonesia, Langsung Dipakai Lawan Australia
Choi In-Cheol menjelaskan, hampir semua pemain di timnas Indonesia saat ini mengalami peningkatan.
Aspek fisik dan taktikal terus membaik seiring dengan berjalannya waktu.
Namun, dia menyadari bahwa masih ada kekurangan dan ini akan terus coba diperbaiki.
"Jika melihat timnas saat ini para pemain mulai memiliki kekuatan fisik dan memahami taktik."
"Walau memang masih ada beberapa kekurangan," kata Choi In-Cheol dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube Timnas Indonesia.
Pelatih berusia 54 tahun ini menilai bahwa peningkatan di timnas cukup pesat.
Apalagi, dia sudah bertugas di timnas sejak 2021 lalu.
Tentunya, dia masih optimis timnas Indonesia bisa semakin membaik di masa depan.
"Tapi beberapa hal lain telah meningkat pesat dan semuanya berkelanjutan."
"Jadi saya rasa sekarang sudah semakin baik," ujarnya.
Baca Juga: Permainan Timnas Indonesia Saat Lawan Myanmar Lebih Bagus di Babak Kedua
Choi menambahkan, bertugas di timnas cukup memberikan tantangan.
Namun, dia tidak ragu saat ada tawaran untuk menjadi bagian dari timnas Indonesia.
Menurutnya, skuad Garuda memiliki potensi dan ini yang jadi alasan dia akhirnya sepakat untuk bergabung
Selain itu, dia cukup yakin bekerja dengan Shin Tae-yong akan membawa perubahan positif.
"Saya menerima tawaran ini setelah mempertimbangkan selama 3-4 hari."
"Saya tidak ragu untuk menerima tawaran di sini karena saya suka bekerja sama dengan coach Shin."
"Bukan hal yang besar juga bekerja di luar negeri bahkan buat saya menerima tawaran dari Indonesia adalah sesuatu yang baik."
"Sebuah negara dengan potensi yang besar," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Youtube |
Komentar