BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, menargetkan Timnas Indonesia bisa keluar sebagai juara ASEAN Cup 2024. Dengan harapan ini akan jadi ajang pembuktian untuk tim muda skuad Garuda.
Timnas Indonesia akan menghadapi laga kedua Grup B ASEAN Cup 2024 dengan menjamu Laos di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024).
Sebelumnya, tim asuhan Shin Tae-yong ini sudah meraih kemenangan dalam laga perdana dengan mengalahkan Myanmar 1-0 pada Senin (9/12/2024).
Tim Merah Putih saat ini menempati posisi kedua klasemen Grup B dengan mengemas tiga poin sama dengan Vietnam yang berada di puncak.
Menpora mengapresiasi perjuangan para pemain di ajang yang sebelumnya dikenal sebagai Piala AFF tersebut.
Dito Ariotedjo mendukung Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan untuk bisa meraih hasil maksimal.
Setelah melihat Timnas Indonesia meraih kemenangan lawan Myanmar.
Dito Ariotedjo pun menargetkan Timnas Indonesia untuk bisa meraih gelar juara ASEAN Cup 2024.
“Targetnya, tentu yang kita inginkan juara (ASEAN Cup) 2024,” ujar Dito Ariotedjo di Wisma Kemenpora, Jakarta.
Politisi Golkar tersebut mengatakan bahwa PSSI dan Shin Tae-yong sudah memilih langkah tepat.
Baca Juga: PSSI Geram Marselino Ferdinan Kena Gebok Pemain Myanmar
Hal ini karena Timnas Indonesia menurunkan pemain muda.
Menurut Dito, ini menjadi langkah bagus karena pemain-pemain muda nantinya akan mendapat pengalaman bagus.
Para pemain muda yang bermain di ASEAN Cup 2024 ini bisa mendapatkan pengalaman bagus.
Dengan begitu, semakin sering pemain muda bermain, akan semakin meningkat juga pengalaman para pemain.
“Saya yakin apa yang sudah direncanakan oleh PSSI adalah yang terbaik,” kata Dito.
Baca Juga: Respons Sandy Walsh soal Kemenangan Timnas Indonesia atas Myanmar di ASEAN Cup 2024
“AFF ini juga menjadi ajang uji coba, sehingga sangat bagus untuk mengasah tim muda kita,” ucapnya.
Lebih lanjut, Dito berpesan agar para pemain yang tengah bertarung di ajang dua tahunan tersebut bisa menampilkan yang terbaik.
Menurutnya, pertandingan di Piala AFF juga bisa jadi momen buat para pemain muda ini bermain melawan tim-tim dari negara ASEAN lainnya.
“Pesan saya untuk para pemain adalah terus semangat dan jadikan ajang ini sebagai momen berlatih melawan negara-negara tetangga,” jelas Dito.
Dito pun berharap, dengan diturunkannya para pemain muda dan ditargetkan juara ASEAN Cup 2024 ini.
Ini bisa jadi semangat para pemain untuk membuktikan bahwa mereka bisa jadi yang terbaik di ASEAN.
Apalagi tim seperti Vietnam juga menurunkan kekuatan penuh.
Untuk itu, ini diharapkan bisa jadi ajang pembuktian kualitas buat pemain muda Indonesia.
“Ini kesempatan emas untuk membuktikan kualitas sekaligus mempersiapkan diri menjadi kekuatan besar di ASEAN,” tuturnya.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Kemenpora.co.id |
Komentar