Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - Tingkat Keberhasilan Serangan Mega-Bukilic Terlalu Sangar saat Red Sparks Bantai IBK Altos

By Nestri Y - Selasa, 31 Desember 2024 | 20:30 WIB
Megawati Hangestri melancarkan spike saat pertandingan Daejeon JungKwanJang Red Sparks melawan Hwaseong IBK Altos pada putaran tiga Liga Voli Korea 2024-2025, di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Korea Selatan, Selasa (31/12/2024).
KOVO
Megawati Hangestri melancarkan spike saat pertandingan Daejeon JungKwanJang Red Sparks melawan Hwaseong IBK Altos pada putaran tiga Liga Voli Korea 2024-2025, di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Korea Selatan, Selasa (31/12/2024).

BOLASPORT.COM - Statistik detail dalam kemenangan Red Sparks atas IBK Altos pada putaran tiga Liga Voli Korea 2024-2025 menunjukkan betapa sangarnya efisiensi dan persentase tingkat kesuksesan serangan para pemain mereka, termasuk Megawati Hangestri dan Vanja Bukilic.

Pertarungan krusial antara Daejeon JungKwanJang Red Sparks dengan Hwaseong IBK Altos dalam menutup putaran tiga Liga Voli Korea hari ini, Selasa (31/12/2024) membuahkan statistik mencengangkan.

Terutama dari sudut pandang Red Spark selaku tim yang menang dengan performa menggila di sepanjang laga yang bergulir di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Korea Selatan tersebut.

Bagaimana tidak, rantai kemenangan tim asuhan Ko Hee-jin yang masih tak terputus itu semua lahir dari kemampuan individu para pemain yang rela berlatih keras untuk terus mempertajam skill mereka.

Menutupi kelemahan dan memperkuat keunggulan mereka selama latihan demi latihan benar-benar tertuang dari hasil penampilan mereka di sepanjang laga hari ini.

Baca Juga: Klasemen Liga Voli Korea - Mega dkk Sapu Bersih Putaran Tiga, Red Sparks Berjarak 7 Poin dari Juara Bertahan

Itu terlihat dari dominasi Red Spark sejak membuka set pertama yang terus berlanjut hingga set kedua.

Keunggulan poin yang cukup telak membuat Red Sparks nyaris membantai IBK Altos karena mereka sempat unggul jauh 13-4 hingga 21-9.

Kemudian, cara Red Sparks keluar dari situasi tertekan saat IBK Altos mulai bangkit berkat antisipasi dan agresivitas Lee So-young yang meningkat juga jadi highlight pada pertandingan hari ini.

Dari sempat ketinggalan 9-12, skuad berjuluk Red Force itu berhasil menekan balik IBK Altos dan mendekat sampai menyamakan kedudukan 14-14.

Di momen krusial inilah, seluruh pemain Red Sparks seperti kesetanan.

Kepercayaan diri mereka kembali setelah beberapa kali serangan yang dilakukan Mega dan Bukilic sempat terbaca.

Mulai dari Mega dan Bukilic yang sebelumnya sering buang angka karena servis melebar dan spikenya tertahan, mereka beranjak kembali dalam mode monster.

Spike, block, hingga back attack tak terduga jadi kunci Mega berhasil menambah angka.

Tingkat keberhasilan serangannya bahkan menembus 54,8 persen.

Disusul Bukilic dengan 53,8 persen.

Pevoli asal Serbia itu juga jadi pemain kunci Red Sparks hari ini karena berhasil menciptakan situasi hebat ketika mampu melancarkan servis-servis intimidasi termasuk ace, saat masuk di pengujung laga.

Hingga akhirnya Red Sparks sukses memastikan kemenangan dengan skor 3-0 (25-18, 25-14, 25-21).

Mega mengantongi 18 poin, sedangkan Bukilic 17 poin dengan efisiensi receive-nya sebesar 29,4 persen.

Selain Mega dan Bukilic, Pyo Seung-ju yang hari ini juga tampil brilian, mencapai tingkat keberhasilan serangan yang tinggi, 50 persen.

Kemudian middle blocker Red Sparks, Jung Ho-young juga tampil tak kalah apik dengan tingkat kesuksesan serangan 45,5 persen.

Persentase tingkat keberhasilan serangan para pemain Red Sparks hari ini bertolak belakang dengan skuad IBK Altos. 

Yang tertinggi hanya Yuk So-yeong dengan 57,1 persen namun dia hanya mencatatkan 8 poin.

Sementara para pemain IBK Altos lainnya rata-rata di bawah 36 persen.

Termasuk sang pemimpin daftar top skor, Viktoriia Danchak, yang mencatatkan 12 poin dengan tingkat keberhasilan serangan 31,2 persen saja.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Ucapan Ko Hee-jin Sebelum Laga Red Sparks Vs IBK Altos Sebabkan Megawati Dkk Benar-benar Menggila

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Naver Sports, KOVO.co.kr

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X