Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Geregetan Lihat Man United Kalah Melulu, Ruben Amorim Buru-buru Minta Didatangkan Monster Seharga Rp 1 Triliun

By Ade Jayadireja - Kamis, 2 Januari 2025 | 13:15 WIB
Satu pemain masuk geng Marcus Rashford setelah Ruben Amorim dikabarkan memupuk permusuhan baru di Manchester United.
X.COM/SPORTFACE2016
Satu pemain masuk geng Marcus Rashford setelah Ruben Amorim dikabarkan memupuk permusuhan baru di Manchester United.

BOLASPORT.COM - Ruben Amorim dikabarkan mendesak Manchester United untuk segera mendatangkan striker haus gol.

Manchester United tak menunjukkan kemajuan signifikan setelah merekrut Ruben Amorim sebagai pelatih pada pertengahan musim 2024-2025.

Setan Merah sudah melewati 11 laga dalam semua kompetisi di bawah arahan nakhoda baru.

Hasilnya, United menderita enam kekalahan dan cuma empat kali menang.

Adapun satu partai berakhir imbang.

Bahkan dalam partai terakhir yang berlangsung Senin (30/12/2024), Man United dibekuk Newcastle United dengan skor 0-2.

Khusus ajang Liga Inggris, sembilan kekalahan dari 19 pertandingan membuat Bruno Fernandes dkk menempati peringkat ke-14 klasemen.

United pun hanya mengukir 21 gol di Premier League.

Produktivitas Unites paling rendah dibanding seluruh anggota Big Six.

Ruben Amorim melihat Viktor Gyokeres sebagai solusi atas permasalahan Man United, termasuk soal pasokan gol.

Menurut laporan DailyStar, dia meminta United agar mendatangkan mantan striker andalannya pada bursa tranfer Januari 2024.

Amorim tak bisa menunggu hingga musim panas untuk reuni dengan Gyokeres.

Monster ciptaan Ruben Amorim, Viktor Gyokeres, semakin ganas, sementara Jerman dan Belanda kompak lolos ke 8 besar UEFA Nations League 2024-2025.
X.COM/FABRIZIOROMANO
Monster ciptaan Ruben Amorim, Viktor Gyokeres, semakin ganas, sementara Jerman dan Belanda kompak lolos ke 8 besar UEFA Nations League 2024-2025.

Namun, bukan perkara mudah bagi United buat memboyong pemain bersangkutan.

Mereka perlu 'membobol bank' untuk mendatangkan Gyokeres ke Old Trafford.

Pasalnya, sang bomber diketahui memiliki klausul pelepasan sebesar 80 juta pounds atau Rp 1,6 triliun di Sporting CP.

Ditambah lagi, United harus menghadapi persaingan dengan Paris Saint-Germain dan Chelsea.

Gyokeres sendiri mendapat label 'monster' berkat insting mencetak golnya yang luar biasa.

Pemain asal Swedia itu tampil sangat trengginas lewat gelontoran 18 gol dari 16 penampilan di Liga Portugal musim ini.

Adalah Amorim yang menyulap Gyokeres menjadi monster.

Mereka berdua berkolaborasi sangat apik ketika membawa Sporting CP menjuarai Liga Portugal edisi 2023-2024.

Gyokeres menjadi top scorer pada musim tersebut melalui raihan 29 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : dailstar.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165

TERPOPULER

Close Ads X