BOLASPORT.COM - Nasib malang menerkam sejumlah kontestan unggulan yang menelan kekalahan prematur pada Malaysia Open 2025.
Hari pertama turnamen BWF World Tour Super 1000, Selasa (7/1/2025), langsung disuguhi kejutan tak terduga melalui tumbangnya banyak unggulan.
Tercatat ada delapan wakil unggulan yang harus rela gigit jari setelah kalah melawan pemain underdog pada babak 32 besar.
Sebagian besar dari mereka dipulangkan dengan cara menyesakkan karena kalah lewat laga rubber set.
Kejutan pertama yang menimpa unggulan adalah ketika ganda putra nomor satu dunia, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen tumbang.
Juara BWF World Tour Finals 2024 itu tak disangka justru keok di hadapan wakil asal Taiwan, Chiu Hsiang Chieh/Wang Chi-Lin.
Astrup/Rasmussen kalah dengan skor 16-21, 21-18, 20-22.
Baca Juga: Malaysia Open 2025 - Tuan Rumah Ngenes, 7 Wakil Langsung Tumbang hingga Aib Atap Lapangan Bocor
Kekalahan mereka cukup mengejutkan karena duet The Daddies asal Denmark itu sebenarnya sedang ada di tahap puncap performa terbaik mereka.
Namun di sisi lain, lawan mereka juga sepenuhnya bukan lawan kaleng-kaleng. Sebab Wang Chi-Lin sendiri merupakan juara dua kali Olimpiade saat masih berpasangan dengan Lee Yang.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | BolaSport.com, BWF Badminton |
Komentar