Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cetak Gol untuk Barcelona, Lamine Yamal Incar Target Besar Selanjutnya

By Sri Mulyati - Kamis, 9 Januari 2025 | 08:20 WIB
Winger muda Barcelona, Lamine Yamal, membidik target besar setelah kembali berhasil mencetak gol.
JOSEP LAGO / AFP
Winger muda Barcelona, Lamine Yamal, membidik target besar setelah kembali berhasil mencetak gol.

BOLASPORT.COM - Winger Barcelona, Lamine Yamal, langsung mengincar target besar selanjutnya setelah berhasil mencetak gol.

Lamine Yamal sudah siap untuk menjalani musim fantastis bersama Barcelona.

Musim 2024-2025 sempat berjalan dengan baik bagi Barcelona pada awal periode.

Sempat menurun menjelang akhir tahun, Hansi Flick kini berusaha kembali ke jalur konsistensi.

Hasilnya, Barcelona berhasil melaju ke babak final Piala Super Spanyol musim ini.

Keberhasilan tersebut didapatkan usai La Blaugrana mengalahkan Athletic Club dengan skor 2-0, Rabu (8/1/2025).

Gavi dan Lamine Yamal berperan sebagai pahlawan yang mampu mencetak gol di laga tersebut.

Catatan ini begitu spesial mengingat dua pemain tersebut baru berkutat dengan cedera.

Baca Juga: RESMI - Habis Dibantai Liverpool dan Man City, West Ham United Pecat Julen Lopetegui, Tunjuk Pelatih Gagal Chelsea sebagai Pengganti

Torehan gol membantu keduanya untuk kembali mendapatkan kepercayaan diri penuh.

Khusus untuk Lamine Yamal, dia kini membidik pencapaian besar bagi timnya.

"Saya tidak sabar untuk memenangi trofi pertama bersama Barcelona," kata Yamal seperti dilansir BolaSport.com dari Sport.

Untuk gol tersebut, pemain berusia 17 tahun ini memiliki trik khusus sebelum mencetaknya.

"Unai Simon selalu melompat di titik yang sama, jadi saya mengubah target dan akhirnya bisa mencetak gol," kata Yamal.

Yamal menjadi sensasi baru di dunia sepak bola setelah memenangi Euro 2024 bersama Timnas Spanyol.

Prestasi di level tim nasional ingin dia lanjutkan kala bermain di level klub.

Baca Juga: Hasil Piala Liga Inggris - Bawa Kekuatan Penuh, Liverpool Tumbang oleh Gol Bocah 18 Tahun

Piala Super Spanyol bisa menjadi trofi yang membangkitkan semangat Barcelona lagi.

Dalam dua musim sebelumnya, ajang tersebut berperan besar dalam kemenangan Barcelona di Liga Spanyol.

Saat ini Yamal dan kawan-kawan berada dalam posisi tertinggal dari Real Madrid di klasemen sementara LaLiga.

Untuk kembali ke posisi puncak, Flick harus mengembalikan konsistensi timnya seperti di awal musim.

Barcelona kini tinggal menunggu pemenang antara Real Madrid dan Mallorca sebagai lawan di final Piala Super Spanyol.

Flick kembali memiliki amunisi penuh untuk bersikap optimistis pada tantangan baru ini.

Trofi Piala Super Spanyol sekaligus bisa menjadi kado manis bagi era pertama Flick menangani klub tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sport.es

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X