BOLASPORT.COM - Kapten Persib Bandung, Marc Klok Buka-bukaan soal pengalamannya saat bermain di Timnas Indonesia saat diasuh Shin Tae-yong.
Marc Klok jadi salah satu nama pemain diaspora pertama yang dipanggil oleh Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia.
Pemain Persib tersebut merasakan debut perdananya pada 2022.
Klok juga berhasil mencatatkan 19 caps bersama Timnas Indonesia sampai 2024, semuanya di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Pemain 31 tahun tersebut bercerita kepada media asal Belanda soal pengalamannya di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Menurutnya, Shin Tae-yong adalah sosok diktator dalam tim.
"Dia benar-benar seorang diktator," ujar Klok kepada ESPN.
"Dan dia berdiri di atas kelompoknya," lanjutnya.
Namun, di sisi yang lain, dirinya jelas terkejut dengan kabar pemecatan Shin Tae-yong.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | ESPN |
Komentar