BOLASPORT.COM - Tren naik Daejeon JungKwanJang Red Sparks terus dilanjutkan setelah mengalahkan GS Caltex Seoul KIXX dan membuat sejarah baru.
GS Caltex yang saat ini menjadi juru kunci tengah mengincar titik balik pada paruh kedua Liga Voli Korea 2024-2025.
Red Sparks memenangkan pertandingan melawan GS Caltex pada putaran ke-4 di Jangchung Gymnasium, Seoul, Jumat (10/1/2025), dengan skor 3-2 (25-23, 25-27, 25-22, 20-25, 15-12).
Dengan ini, tim berjulukan Red Force tersebut memiliki 13 kemenangan dan 6 kekalahan (36 poin). Mereka memantapkan posisi ke-3 di klasemen Liga Voli Korea.
Red Sparks melampaui posisi ke-4, Hwaseong IBK Altos (32 poin) dengan selisih 4 poin.
Melalui kemenangan ini, Red Sparks mencapai 9 kemenangan beruntun sekaligus mencetak rekor klub baru untuk kemenangan beruntun terbanyak dalam 16 tahun sejak musim 2008-2009.
Di sisi lain, GS Caltex masih bertahan di posisi terakhir dengan 2 kemenangan dan 18 kekalahan (9 poin).
Mereka meletakkan dasar untuk bangkit pada paruh kedua musim dengan mengalahkan pemimpin klasemen, Incheon Heungkuk Life Pink Spiders pada pertandingan sebelumnya, tetapi harus menundukkan kepala setelah kalah lagi.
Senjata utama Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi, melambung tinggi. Megawati memimpin timnya meraih kemenangan dengan 33 poin dan 1 blok.
Rekan setimnya, Vanja Bukilic menambah 16 poin dan 5 blok, serta Jung Ho-young menambah 15 poin dan 5 blok.
Torehan ini mengantar Megawati yang sempat turun ke posisi keempat naik ke urutan ketiga dalam daftar top skor.
Pemain Asal Jember, Jawa Timur itu menggeser opposite juara bertahan (Suwon Hyundai E&C Hillstate), Laetitia Moma Bassoko.
Meski timnya kalah, Gyselle Silva melejit ke posisi kedua.
TOP SKOR LIGA VOLI KOREA 2024-2025, Jumat (10/1/2025)
1. Viktoriia Danchak (Hwaseong IBK Altos): 489 poin
2. Gyselle Silva (GS Caltex Seoul KIXX): 469 poin
3. Megawati Hangestri Pertiwi (Daejeon JungKwanJang Red Sparks): 437 poin
4. Laetitia Moma Bassoko (Suwon Hyundai E&C Hillstate): 433 poin
5. Vanja Bukilic (Daejeon JungKwanJang Red Sparks): 413 poin
6. Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 354 poin
7. Merelin Nikolova (Gimcheon Korea Expressway-Hi Pass): 330 poin
8. Kang So-hwi (Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass): 301 poin
9. Tutku Burcu Yuzgenc (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 269 poin
10. Park Jeong-ah (Gwangju AI Pepper Savings Bank): 258 poin
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | KOVO.co.kr |
Komentar