Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Como Bikin AC Milan Jadi Como tetapi Cesc Fabregas Capek Terima Pujian

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 15 Januari 2025 | 07:40 WIB
Pelatih Como, Cesc Fabregas, sudah tidak mau menerima pujian yang menyebut tim asuhannya tampil bagus.
PIERO CRUCIATTI/AFP
Pelatih Como, Cesc Fabregas, sudah tidak mau menerima pujian yang menyebut tim asuhannya tampil bagus.

BOLASPORT.COM - Pelatih Como, Cesc Fabregas, kecewa tim asuhannya gagal meraih kemenangan atas AC Milan kendati sempat tampil bagus selama lebih dari 1 jam pertandingan. 

Como kalah 1-2 dari Milan dalam lanjutan Liga Italia, Selasa (14/1/2025) di Stadion Giuseppe Sinigaglia.

Akan tetapi, klub milik orang Indonesia itu sempat tampil mengesankan dan membuat Milan mengalami banyak kesulitan.

I Lariani bahkan unggul lebih dulu lewat gol bintang baru mereka, Assane Diao, pada menit ke-60.

Sayangnya bagi Como, tim tamu melakukan comeback.

Tim besutan Sergio Conceicao berbalik menang setelah mencetak 2 gol via Theo Hernandez (71') dan Rafael Leao (76').

Ini bukan kali pertama Como gagal mendapatkan hasil yang layak mereka peroleh setelah tampil bagus.

Pada musim ini, Fabregas bahkan mendapatkan banyak pujian karena tim asuhannya berkali-kali tampil atraktif.

Tidak seperti kebanyakan tim promosi, I Biancoblu selalu mencoba bermain ofensif dan mengendalikan permainan bahkan ketika sedang melawan tim kuat.

Cesc Fabregas pun mengungkapkan kekecewaannya menyusul hasil terbaru yang didapatkan klub yang dibeli Grup Djarum pada 2019 itu.

"Saya capek menerima pujian. Tolong jangan beri saya pujian lagi," kata mantan gelandang Arsenal dan Barcelona ini kepada Sky Sport.

"Saya mendengarnya sepanjang musim tetapi yang saya inginkan adalah menang."

"Kita melihat Como yang hebat selama 65 menit."

"Orang yang tidak memahami sepak bola akan mengira Milan adalah tim yang memakai baju putih dan biru."

"Kemudian kelelahan mendera tim, mungkin juga karena kesalahan saya."

"Kami seharusnya bisa mengatur tempo secara berbeda tanpa terus berusaha menekan dengan agresif."

"Tetapi, kami menjadi lebih baik karena hasil ini, terkadang Anda membuat kesalahan."

"Selamat kepada tim untuk performa yang mereka berikan."

"Kami marah karena tidak menang atas Lazio, malam ini sama. Ini adalah tanda-tanda yang positif."

"Dua bulan yang lalu dengan begitu banyaknya pemain yang absen, tidak terpikirkan tim bisa tampil seperti ini."

"Tim kami sedang melakukannya dengan sangat bagus. Saya bahagia, kami harus terus seperti ini," pungkasnya.

Kekalahan dari AC Milan membuat Como masih tertahan di papan bawah klasemen Liga Italia.

Mereka berada di posisi ke-16 dengan koleksi 19 poin dalam 20 pertandingan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sky Sport Italia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
20
47
2
Nottm Forest
21
41
3
Arsenal
20
40
4
Chelsea
21
37
5
Newcastle
20
35
6
Man City
21
35
7
Bournemouth
21
34
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
21
30
10
Brentford
21
28
Klub
D
P
1
Persib
18
40
2
Persebaya
18
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Persik
18
30
5
Persita
18
30
6
Dewa United
18
28
7
Arema
18
28
8
Bali United
18
28
9
PSM
17
27
10
Borneo
17
26
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
19
44
2
Real Madrid
19
43
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
19
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
19
28
8
Girona
19
28
9
Rayo Vallecano
19
25
10
Real Betis
19
25
Klub
D
P
1
Napoli
20
47
2
Inter
18
43
3
Atalanta
20
43
4
Lazio
20
36
5
Juventus
20
34
6
Fiorentina
19
32
7
Milan
19
31
8
Bologna
18
29
9
Udinese
20
26
10
Roma
20
24
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X