Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dukungan Penuh untuk Patrick Kluivert Semakin Bertambah, Diyakini Bisa Bawa Timnas Indonesia Semakin Baik

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 17 Januari 2025 | 00:00 WIB
Pelatih baru timnas Indonesia, Patrick Kluivert, sedang diperkenalkan ke awak media di Hotel Mulia, Jakarta pada Minggu (12/1/2025).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih baru timnas Indonesia, Patrick Kluivert, sedang diperkenalkan ke awak media di Hotel Mulia, Jakarta pada Minggu (12/1/2025).

BOLASPORT.COM - Dukungan penuh kepada Patrick Kluivert yang ditunjuk sebagai pelatih timnas Indonesia semakin bertambah.

Kali ini datang dari Gubernur Jakarta terpilih, Pramono Anung.

Pramono Anung yakin di bawah asuhan Patrick Kluivert, timnas Indonesia bakal lebih berprestasi lagi. 

Patrick Kluivert datang menggantikan Shin Tae-yong dan dikontrak selama dua musim ke depan.

Juru taktik asal Belanda itu akan dibantu oleh dua asisten pelatih senegaranya yakni Alex Pastoor dan Denny Landzaat.

Baca Juga: Bertekad Bangkit, Paul Munster Ingatkan Persebaya Agar Tak Remehkan Malut United

Selain juga nantinya akan ada dua asisten pelatih asal Indonesia yang belum ditentukan dan akan dipilih langsung oleh Patrick Kluivert.

Patrick Kluivert ditargetkan bisa membawa timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.

"Mudah-mudahan gini, dengan pelatih baru saya secara pribadi berharap timnas Indonesia semakin solid, makin kompak, dan prestasinya semakin bagus," ujar Pramono Anung.

Politisi PDIP ini mengaku mengikuti perkembangan Patrick Kluivert saat masih menjadi pemain baik di timnas Belanda, maupun di klub Ajax Amsterdam hingga Barcelona.



Komentar (1)
jangan di ragukan lagi sensasi di liga bintang pragmatic news gacor parah , apalagi gaskan terus modal receh jadi jutaannn!! whatsapp : +62 877 5851 2391 telegram : @liga bintang instagram : ligabintangsports twitter : ligabintang official site facebook : liga bintang link ältenatif : meteorbint

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Close Ads X