BOLASPORT.COM - Kekalahan Persib dari Dewa United dibayar mahal dengan cederanya sang pemain bintang, David da Silva.
Persib Bandung kalah dengan skor 0-2 dari Dewa United pada pekan ke-19 Liga 1 2024-2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (17/1/2025).
Dewa United mencetak gol pertama pada menit ke-30 melalui Alex Martins.
Menjelang pertandingan berakhir, Persib kebobolan oleh gol Septian Bagaskara pada menit ke-90+3.
Pada pertandingan itu, David da Silva mendapatkan cedera.
David da Silva ditarik keluar pada menit ke-52 karena cedera otot paha.
Hal itu bermula saat David da Silva mengejar umpan langsung dari lini belakang dengan berlari kencang.
Baca Juga: Liga 1 - Persebaya Dikalahkan di Surabaya, Pemain Baru Malut United Jadi Bintang

Pergerakannya bisa dihentikan oleh pemain Dewa United.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | TribunJabar.id |